FILM -
Godzilla vs Kong menjadi salah satu trailer film Hollywood yang paling banyak disukai di YouTube. Trailer ini bersaing dengan trailer film-film Marvel.
Trailer film Godzilla vs Kong dirilis oleh Warner Bros. Pictures pada 25 Januari di YouTube. Trailer Godzilla vs Kong langsung ramai ditonton dan populer di media sosial.
Banyak fans yang antusias melihat pertarungan dua monster raksasa tersebut. Trailer Godzilla vs Kong membuat fans penasaran tentang siapa yang akan menang dalam pertarungan itu.
Usai dirilis, trailer Godzilla vs Kong sudah ditonton sekitar 49 juta kali di YouTube. Menurut Fandom di Twitter, Godzilla vs Kong masuk 5 besar trailer film Hollywood yang paling banyak disukai sepanjang masa di YouTube.
Godzilla vs Kong bersaing dengan Marvel
Trailer Godzilla vs Kong bersaing dengan trailer-trailer film populer dari franchise Marvel Studios. Nah, inilah 5 trailer Hollywood yang paling banyak disukai di YouTube:
Avengers: Infinity War - 3,7 juta
Avengers: Endgame - 3,2 juta
Spider-Man: Far For Home - 1,9 juta
Godzilla vs Kong 1,5 juta
Detective Pikachu - 1,4 juta
Ternyata, bukan hanya Godzilla vs Kong yang menempati posisi keempat untuk peringkat trailer film Holllywood paling banyak disukai sepanjang masa di YouTube. Godzilla vs Kong seimbang dengan trailer film Black Widow.
Di tengah populernya film superhero dari Marvel Studios, Godzilla vs Kong tetap mampu mencuri perhatian penonton. Namun tidak bisa dipungkiri, Avengers: Infinity War masih menempati posisi pertama.
Nantikan film Godzilla vs Kong yang akan tayang mulai 31 Maret 2021 di bioskop dan HBO Max. Film Godzilla vs Kong dapat ditonton tanpa biaya tambahan di HBO Max selama 31 hari.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News