GAYA HIDUP - JAKARTA. Sepeda lipat Pacific ada yang dijual dengan harga Rp 3 jutaan. Meski terjangkau, sepeda lipat Pacific tetap handal dan tangguh.
Bersepeda kini sedang naik daun. Tidak sedikit masyarakat yang menyerbu toko sepeda untuk membeli sepeda baru.
Asal tahu saja, olahraga bersepeda merupakan salah satu olahraga yang menyenangkan. Sebab, Anda bisa berolahraga sambil berkeliling kota atau komplek perumahan.
Baca Juga: Sepeda gunung Pacific ada yang dijual Rp 3 jutaan, cek tipenya di sini
Alhasil, stres hilang dan badan Anda akan tetap bugar dengan bersepeda secara rutin.
Selain berolahraga ada pula orang-orang yang sengaja bersepeda ke kantor atau ke pusat perbelanjaan. Tidak heran, bersepeda bisa jadi solusi untuk mereka yang tidak ingin terkena macet di padatnya jalan perkotaan.
Umumnya, sepeda lipat jadi pilihan sebagain masyarakat saat ini. Sebab, sepeda ini praktis serta berbobot ringan sehingga mudah disimpan.
Selain itu, sepeda lipat memiliki bentuk yang ramping dan juga desain modern cocok dengan gaya masyarakat perkotaan.
Anda ingin mengikuti trend bersepeda dengan sepeda lipat? Sepeda lipat Pacific bisa jadi salah satu pilihannya.
Mengutip dari situs resmi Pacific, sepeda lipat Pacific ada yang dibanderol dengan harga Rp 3 jutaan. Sepeda ini bisa jadi pilihan untuk Anda yang bermodal cekak.
Meski dibanderol dengan harga terjangkau, sepeda lipat Pacific tidak kalah handal dengan sepeda lipat lainnya. Ambil contoh Pacific Splendid 5.0 yang dibekali dengan shifter Shimano Altus SL-M315 1x 8 speed, rear derailleur Shimano Tourney RD-TX800 8 speed, frame alloy 6061 dan ban berukuran 20 inci.
Pacific Splendid 5.0 hadir dengan empat warna yang trendy yakni red-wood, steel-grey, pearl drak-grey, dan sapphire-blue.
Anda penasaran dengan tipe sepeda lipat Pacific lainnya yang dibanderol Rp 3 jutaan? Simak daftarnya di bawah ini.
Pacific Noris 1.0 VT 16" Rp 3.850.000
Pacific Splendid 7.0 Vt Rp 3.800.000
Pacific Splendid 3.0 Rp 3.300.000
Pacific Slendid 5.0 Rp 3.500.000
Pacific Veloce 2.0 Dics VT Rp 3.200.000
Baca Juga: Sepeda gunung United ada yang dijual Rp 3 jutaan loh, cek tipe sepedanya di sini
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News