CLOSE [X]

Sinopsis anime Kemono Jihen, anime action supranatural seru di awal tahun 2021

Jumat, 12 Februari 2021 | 14:43 WIB   Penulis: Arif Budianto
Sinopsis anime Kemono Jihen, anime action supranatural seru di awal tahun 2021


ANIME - Tahun 2021 dibuka dengan beberapa judul anime yang seru, salah satunya yakni Kemono Jihen. Mengusung genre akasi dan supranatural, Kemono Jihen menjadi tontonan anime seru di awal tahun 2021.

Kemono Jihen merupakan anime yang diadaptasi dari manga berjudul sama. Manga Kemono Jihen dibuat oleh Sho Aimoto dan pertama kali rilis tahun 2016. 

Telah terbit selama 12 volume yang dikumpulkan, Kemono Jihen akhirnya diadaptasi menjadi serial anime. Debut anime Kemono Jihen tayang pada tanggal 10 Januari 2021 lalu. 

Bagi Anda yang terlewat dan belum sempat menontonnya, mari kita simak sinopsis dari anime Kemono Jihen.

Sinopsis anime Kemono Jihen

Anime Kemono Jihen

Anime Kemono Jihen menceritakan keadaan di sebuah pedesaan yang terletak di pelosok pegunungan. Di desa tersebut tiba-tiba saja terjadi insiden yang misterius. 

Hewan ternak dan binatang-binatang yang hidup di sana tiba-tiba mati secara serentak. Kematian binatang yang serentak dan misterius ini pada akhirnya mengganggu kehidupan warga yang tinggal di desa tersebut.

Atas kejadian janggal ini, mereka memanggil detektif supranatural karena merasakan insiden ini tidaklah wajar alias ganjil. Ketika menyelidiki kejadian tersebut, sang detektif kemudian bertemu sekelompok anak.

Anak-anak tersebut sedang bercocok tanam saat detektif m elakukan penyelidikan. Sayangnya, ada satu bocah yang dijauh oleh teman-temannya.

Diketahui, kekuatan supranatural bersembunyi di bocah tersebut. 

Apakah bocah tersebut menyimpan kekuatan misterius yang menyebabkan kematian hewan-hewan secara sekejap? 

Anime Kemono Jihen sudah tayang dan sekarang telah berjalan hingga episode 5. Apabila Anda ingin mengikuti anime Kemono Jihen, bisa nonton dan streaming langsung lewat channel YouTube Muse Indonesia.

Berikut link nonton anime Kemono Jihen sub Indonesia dari Muse Indonesia:

Nonton anime Kemono Jihen sub Indonesia di channel YouTube Muse Indonesia.

Selanjutnya: Ini sinopsis anime Mushoku Tensei, jangan sampai ketinggalan!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto
Terbaru