Soal dan jawaban TVRI SMA, Rabu 23 September 2020: Konsep dasar dan unsur proposal

Rabu, 23 September 2020 | 05:32 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Soal dan jawaban TVRI SMA, Rabu 23 September 2020: Konsep dasar dan unsur proposal


BELAJAR DARI RUMAH -  Pandemi Covid-19 memaksa pembelajar langsung di tiadakan diganti dengan pembelajaran jarak jauh. Pemerintah membuat program belajar dari rumah agar siswa tetap bisa mendapat pembelajaran. 

Program belajar dari rumah disiapkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud). Materi yang diberikan ditujukan untuk jenjang pendidikan PAUD hingga SMA. 

Materi ditayangkan melalui siaran TVRI setiap harinya. Tayangan pembelajaran berbeda tiap harinya, sesuai dengan jadwal yang sudah dirilis. Melalui Instagram resmi Kemdikbud dan TVRI, jadwal dirilis beserta materi yang akan ditayangkan. 

Materi untuk SMA, Rabu 23 September 2020 adalah konsep dasar dan unsur proposal . Akan ada dua video mengenai materi terkait proposal kegiatan dan penelitian.

Di akhir video ada soal pengayaan mengenai materi yang sudah ditayangkan. Siswa bisa menjawab soal tersebut sesuai dengan penjelasan materi yang ada di video. 

Soal dan jawaban TVRI SMA

Video belajar dari rumah TVRI untuk SMA ditayangkan pukul 10.05-10.30 WIB. Di bawah ini adalah soal dan jawaban TVRI untuk jenjang SMA. 

Pertanyaan setelah menonton video 1:

Sebuah proposal pasti memiliki tujuan dalam pembuatannya. Apakah tujuan yang paling umum dari pembuatan proposal? Jelaskan pendapatmu berdasarkan tayangan tersebut.

Baca Juga: 7 Fakultas hukum terbaik di dunia tahun 2020, incaran calon ahli hukum

Jawabannya:

Proposal merupakan sebuah rancangan kerja yang disusun secara sistematis. Proposal bisa dibuat oleh instansi, lembaga, atau perorangan. 

Proposal yang dibuat bertujuan untuk: 

  • Bantuan dana yang digunakan untuk melakukan kegiatan
  • Persetujuan atas kegiatan yang akan dilakukan
  • Dukungan terhadap kegiatan yang dibuat.

 

Pertanyaan setelah menonton video 2:

1) Mengapa dalam menulis proposal penelitian maupun proposal kegiatan memerlukan penggunaan sistematika yang berlaku umum?

Jawabannya:

Sistematika pada proposal membantu pembaca mengetahui kegiatan atau penelitian dengan baik. Di dalam proposal tercantum berbagai unsur yang menjelaskan kegiatan secara rinci. 

2) Sebagai pengurus OSIS kamu ingin membuat proposal tentang bantuan sosial di masa pandemi. Rancang lah sistematika sederhana (kerangka) proposal kegiatan tersebut.

Selanjutnya: Sudah dibuka, beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi untuk S1, S2, dan S3

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Halaman   1 2 3 Tampilkan Semua
Editor: Tiyas Septiana

Terbaru