Spesifikasi & Daftar Harga POCO F7 Ultra Resmi di Indonesia

Senin, 21 April 2025 | 14:39 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
Spesifikasi & Daftar Harga POCO F7 Ultra Resmi di Indonesia

ILUSTRASI. POCO F7 Ultra


SPESIFIKASI HP - Xiaomi Indonesia, melalui sub-brand POCO, akhirnya resmi merilis POCO F7 Ultra ke pasaran. Sebanding dengan spesifikasinya, harga POCO F7 Ultra sudah menyentuh angka Rp 10 jutaan.

POCO F Series memang selalu hadir dengan spesifikasi ala flagship dengan harga yang relatif lebih murah. Formula ini pun diterapkan pada POCO F7 Ultra yang merupakan model terbaik di POCO F7 Series.

Chipset Android terbaik, sepasang kamera 50MP, baterai tahan lama, serta tampilan fisik yang premium, jelas membuat POCO F7 Ultra layak bersaing di kelas paling atas.

Sambil menunggu kehadirannya di Indonesia, berikut adalah detail spesifikasi dan daftar harga POCO F7 Ultra.

Baca Juga: Perbandingan HP Xiaomi 15 Ultra dan Samsung Galaxy S25 Ultra

Spesifikasi & Harga POCO F7 Ultra

POCO F7 Ultra

Xiaomi Indonesia resmi memastikan POCO F7 Ultra bekerja dengan chipset Snapdragon 8 Elite dari Qualcomm.

Sebagai perbandingan, chipset tersebut juga digunakan oleh Xiaomi 15 Ultra, ASUS ROG Phone 9, hingga Samsung Galaxy S25 Ultra.

Kinerjanya pun akan didukung oleh baterai berkapasitas 5.300 mAh, lengkap dengan fast charging 120W. POCO mengatakan, teknologi ini mampu mengisi 0-100% daya hanya dalam waktu 34 menit. Tersedia juga kemampuan pengisian daya nirkabel 50W.

Tampilannya pun terasa mewah dengan layar AMOLED 6,67 inci 120Hz, Dobly Vision, serta resolusi 1440 x 3200 pixel. Proteksi POCO Shield Glass membuat fisiknya semakin premium.

Bukan cuma itu, POCO F7 Ultra juga membawa ciri khas HP flagship lain, yakni sertifikat IP68. Artinya, HP ini mampu bertahan di air dengan kedalaman maksimal 2,5 meter selama 30 menit.

Baca Juga: 5 HP Android yang Bisa Kalahkan Samsung Galaxy S24 Ultra di Tahun 2025

Untuk urusan fotografi, POCO F7 Ultra menyajikan tiga lensa utama di bagian belakang. Masing-masing dengan resolusi 50MP (f/1.6, wide, OIS), 50MP (f/2.0, telephoto, 2.5x Optical Zoom, OIS), dan 32MP (f/2.2, ultrawide). Kamera utamanya juga sudah mampu menghasilkan video dengan kualitas hingga 8K@24fps, serta didukung gyro-EIS.

Di depan, ada kamera selfie 32MP (wide) yang juga sudah mampu menghasilkan video di level 1080p@30/60fps dengan dukungan gyro-EIS.

HP dengan spesifikasi papan atas ini sekarang sudah tersedia di Indonesia.

Di website resmi Xiaomi Indonesia, mi.co.id, harga POCO F7 Ultra adalah Rp 9.999.000 untuk varian 12/256GB dan Rp 10.999.000 untuk varian 16/512GB.

Harga yang cukup tinggi itu jelas sudah sangat sebanding dengan spesifikasi yang dibawanya.

Tonton: Siapkan Kocek, iPhone 16 Dijual Mulai 11 April 2025

Selanjutnya: Naik Transjakarta Gratis Khusus Perempuan di Hari Kartini 21 April 2025, Ini Caranya

Menarik Dibaca: 11 Ramuan Penurun Gula Darah Herbal Alami yang Dapat Anda Coba

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
Terbaru