Kilas Lifestyle

Spoiler One Piece 1116: Gol D. Roger Ternyata Menyimpan Rahasia Void Century!

Rabu, 29 Mei 2024 | 09:38 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
Spoiler One Piece 1116: Gol D. Roger Ternyata Menyimpan Rahasia Void Century!

ILUSTRASI. Spoiler One Piece 1116: Rahasia Gol D. Roger dan Imu-Sama Perlahan Terungkap


ONE PIECE - Spoiler One Piece 1116 telah beredar awal pekan ini. Chapter ini tentu menyajikan kejutan yang lebih hebat dari chapter sebelumnya.

Sedikit mengingatkan, di chapter sebelumnya mulai terungkap misteri tentang Void Century sekitar 800 tahun yang lalu.

Terungkap juga perang besar antara Joy Boy dan rekan-rekannya dengan aliansi 20 kerajaan kuno yang kini membentuk pemerintahan dunia.

Dalam spoiler One Piece 1116 ini, pesan Vegapunk berlanjut. Misteri masa lalu semakin terungkap, tapi lewat sang raja bajak laut, Gol D. Roger.

Baca Juga: Nonton One Piece Episode 1106 Subtitle Indonesia, Cek Link Resmi Bstation dan iQIYI

Spoiler One Piece 1116

Mengutip user @pewpiece di X, di chapter ini Vegapunk masih jadi tokoh utama. Kisah Void Century kembali dilanjutkan.

Di salah satu panel, sosok Imu-sama kembali terlihat meski masih dalam wujud siluet. Diperlihatkan bahwa dirinya sedang menatap sebuah foto wanita yang terlihat mirip dengan Vivi.

Sementara itu di Arabasta, penduduk terkejut melihat poster pengumuman yang menunjukkan bahwa Vivi dinyatakan hilang pasca menghadiri Reverie di Mariejoa.

Bagian paling penting dari manga spoiler One Piece 1116 ini adalah terungkapnya peran lain dari Roger dan para krunya, kelompok bajak laut yang diklaim telah menemukan One Piece.

Baca Juga: Keren, 7 Serial Netflix Ini Karakternya Punya Kekuatan Super lo

Vegapunk mengatakan, "Ada banyak misteri terkait Void Century dan ada satu kelompok yang telah membongkarnya tapi tidak berbuat apa-apa: Raja Bajak Laut dan krunya,"

Tak jauh dari panel itu, kita bisa melihat pemandangan Sabaody, lengkap dengan Rip-off Bar milik Shakky. Tentu saja ada Rayleigh di dalamnya.

Dalam keadaan mabuk, Rayleigh yang mendengarkan pesan Vegapunk mengatakan, "Aku hanya orang tua saat ini dan orang tua seperti Vegapunk seharusnya tidak merusak kesenangan anak muda. Benar kan, Roger?"

Untuk sementara, spoiler One Piece 1116 yang beredar baru sampai di tahap itu. Manga One Piece 1116 dijadwalkan rilis pada tanggal 2 Juni 2024 pukul 10 malam waktu Jepang.

Manga One Piece Bahasa Indonesia biasanya baru akan muncul secara resmi di Manga Plus satu hari setelahnya.

Selanjutnya: Perkuat Sinergi, Indonesia Re Ikuti Ekspo Pengawasan Internal 2024

Menarik Dibaca: Ninja Xpress dan Lincah.id Kolaborasi Lewat Layanan Pengiriman Internasional

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo

Terbaru