Telegram kedatangan fitur mirip Clubhouse, bisa mendengarkan obrolan seru ragam topik

Selasa, 23 Maret 2021 | 08:51 WIB   Penulis: Arif Budianto
Telegram kedatangan fitur mirip Clubhouse, bisa mendengarkan obrolan seru ragam topik

ILUSTRASI. Telegram kedatangan fitur mirip Clubhouse, bisa mendengarkan obrolan seru ragam topik


TELEGRAM - Telegram baru saja kedantangan update menarik yang menambahkan fitur mirip aplikasi Clubhouse. Fitur tersebut bernama Voice Chats 2.0, bisa mendengarkan obrolan seru dengan topik yang beragam.

Belakangan ini, Telegram sepertinya terlihat begitu produktif dengan merilis fitur-fitur baru. Sama halnya dengan fitur yang baru saja diperkenalkan, yakni Voice Chats 2.0.

Voice Chats 2.0 sendiri merupakan penyempurnaan dari fitur Voice Chats di Telegram yang rilis Desember 2020 lalu. Mencoba untuk membuat penggunanya tetap setia, Telegram menambahkan fitur Voice Chats 2.0. Fitur ini bisa membuat user atau pengguna Telegram merasakan pengalaman layaknya menggunakan aplikasi Clubhouse yang viral beberapa waktu lalu.

Sebagaimana kita ketahui, Clubhouse merupakan aplikasi yang memungkinkan pengguna untuk mendengarkan obrolan dengan beragam topik yang menarik. Menguip dari blog resmi Telegram, Voice Chats 2.0 di Telegram memungkinkan penggunanya bergabung dalam sebuah channel dan mendengarkan obrolan menarik.

Admin channel dapat mengadakan sesi obrolan suara yang bisa diikuti jutaan pendengar langsung. Lebih interaktif, Anda juga bisa ikutan ngobrol atau mengajukan pertanyaan dengan menekan tombol Raise  Hand atau Angkat Tangan.

Voice Chats 2.0 - Telegram

Menarik bukan? 

Jangan khawatir apabila Anda tertinggal topik obrolan yang seru, sebab ada fitur record atau rekam obrolan. Lewat fitur tersebut, obrolan seru yang ada di channel bisa Anda dengarkan kembali kelak.

Setelah Anda merekam, audio akan langsung tersedia di Pesan Tersimpan. Demi kenyamanan, obrolan yang sedang direkam akan ditandai dengan titik merah tepat di sebelah judul obrolan.

Ingin menggunakan identitas lain ketika masuk di obrolan suara? Bisa juga loh, Anda bisa berrgabung sebagai alias dengan mengatur nama yang Anda inginkan.

Fitur Voice Chats 2.0 di Telegram bisa menjadi alternatif pengguna Android yang masih belum bisa menjajal Clubhouse. Karena seperti yang kita ketahui, Clubhouse saat ini baru tersedia untuk pengguna iPhone.

Mau mencobanya? Pastikan Anda sudah melakukan update Telegram ke versi terbaru baik di Android maupun iOS.

Selanjutnya: Calon raksasa baru e-commerce China, Pinduoduo, mulai saingi Alibaba

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru