Seleksi Jalur Vokasi Telkom University
Jalur ini khusus dibuka untuk Program Diploma atau D3. Jalur Vokasi Telkom University menggunakan nilai rapor sebagai kriteria seleksinya. Persyaratan jalur ini yakni:
- Nilai rapor semester 1-5 minimal 75
- Lulusan tahun 2020/2021/2022
- jurusan IPA/IPS/SMK Teknik/Non Teknik
- Membayar biaya pembelian PIN Pendaftaran Rp 200.000, untuk maksimal 5 pilihan jurusan
- Sertifikat Akademik/Non-Akademik (khusus peraih juara tingkat nasional dan internasional)
Periode pendaftaran jalur Vokasi Telkom University adalah tanggal 25 Juni – 22 Juli 2022
Baca Juga: 3 Tips Jitu Mencegah Kolesterol Naik Selain Mengurangi Daging Berlemak
Jalur Online Learning, S1 Informatika
Bagi masyarakat yang ingin melanjutkan perkuliahan namun terhalang waktu, Anda bisa mendaftar Jalur Online Learning S1 Informatika Telkom University.
Jalur ini sepenuhnya berjalan secara online atau daring dengan waktu perkuliahan yang fleksibel. Persyaratan untuk mendaftar jalur ini yakni:
- Lulusan SMA/SMK (program IPA atau rumpun Teknik)
- Fresh graduate/karyawan yang sedang bekerja
- Pendaftar tidak terbatas umur dan angkatan lulusan
- Biaya pendaftaran sebesar Rp 400.000
Anda bisa melakukan pendaftaran secara online maksimal tanggal 29 Juli 2022
Program Ekstensi D3 ke S1
Bagi lulusan D3 yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang S1, Anda bisa mengikuti Program Ekstensi dari Telkom University.
Berikut ini beberapa jurusan yang membuka program ekstensi atau lanjutan, diantaranya:
- S1 Teknik Telekomunikasi, jurusan asal yang bisa mendaftar: D3 Teknologi Telekomunikasi
- S1 Informatika, jurusan asal yang bisa mendaftar: D3 Teknik Informatika dan D3 Sistem Informasi
- S1 Sistem Informasi, jurusan asal yang bisa mendaftar: D3 Sistem Informasi dan D3 Sistem Informasi Akuntansi
- S1 Teknik Komputer, jurusan asal yang bisa mendaftar: D3 Teknologi Komputer
- S1 Administrasi Bisnis, jurusan asal yang bisa mendaftar: D3 Manajemen Pemasaran
- S1 Akuntansi, jurusan asal yang bisa mendaftar: D3 Sistem Informasi Akuntansi
Baca Juga: Cara Menyimpan serta Mengonsumsi Buah dan Sayur yang Benar Agar Nutrisi Tetap Terjaga
Persyaratan:
- Minimal IPK 3,00 dari skala 4,00
- Skor minimal TOEFL/IELTS: 400/4.0
- Minimal nilai TPA (sertifikat minimal 2 tahun terakhir): Lebih dari atau sama dengan 450
Beberapa jurusan memiliki persyaratan khusus yang wajib dipenuhi. Setelah melakukan pendaftaran, peserta membayar biaya pendaftaran berupa PIN yaitu sebesar Rp 400.000 sesuai dengan metode pembayaran yang dipilih
Periode pendaftaran jalur ini adalah tanggal 23 - 26 Agustus 2022. Peserta bisa mendaftar secara online sebelum periode tersebut berakhir.
Demikian informasi tentang pendaftaran jalur-jalur seleksi calon mahasiswa baru Telkom University. Informasi lengkap tentang pendaftaran calon mahasiswa baru Telkom University bisa Anda lihat di https://smb.telkomuniversity.ac.id/.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News