MENCARI KERJA - Untuk menyesuaikan kondisi dimana pandemi Covid-19 masuh berlangsung, wawancara dilakukan secara online. Sudah banyak perusahaan yang menerapkan proses rekrutmen kerja secara daring selama pandemi ini.
Bagi sebagian orang, wawancara online mungkin masih asing. Karenanya tidak sedikit yang justru merasa kesulitan dengan wawancara online.
Beragam kendala sering muncul karena belum terbiasa dengan sistem interview online. Imbasnya, sebagian pelamar tidak bisa lolos pada tahap ini.
Bagi yang Anda yang baru pertama melakukan wawancara online, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.
Dirangkum dari Indeed dan The New York Times, berikut cara agar interview kerja online Anda sukses.
-
Mempelajari aplikasi yang digunakan
Untuk menunjang interview online biasanya perusahaan memakai aplikasi tertentu. Google Meet, Zoom, hingga Skype biasa dipakai untuk wawancara online.
Perusahaan biasanya mencantumkan jenis aplikasi apa yang akan digunakan saat interview online.
Sebelum jadwal wawancara, sebaiknya Anda mempelajari aplikasi yang digunakan. Pelajari fitur yang tersedia di aplikasi serta kegunaannya.
Jangan sampai Anda menemui kendala saat wawancara kerja. Terlebih jika salah memilih fitur dan tidak tahu cara mengembalikannya.
Baca Juga: Lowongan kerja BUMN SMF 2021, ini posisi dan persyaratannya
-
Berpakaian rapi dan sopan
Meskipun online, wawancara kerja tetap diharuskan menggunakan pakaian rapi. Pewawancara ingin melihat bagaimana Anda menempatkan diri.
Meskipun cuman bagian atas saja, pastikan pakaian yang dipakai rapih dan formal. Sisir rambut agar terlihat rapih dan pastikan wajah Anda segar dan tidak mengantuk.
Untuk wanita bisa menggunakan riasan yang simple agar terlihat segar saat wawancara kerja.
Jangan sampai Anda tidak lolos hanya karena tidak menggunakan pakaian rapi saat wawancara.