China Siap Perang Lawan AS
PERANG dagang China dengan Amerika Serikat (AS) berpotensi melebar menjadi perang militer. Gara-garanya adalah ketegangan di kawasan Teluk Taiwan.
China klaim Taiwan sebagai wilayahnya. Namun AS malah membuat China meradang setelah kapal marinir AS melintas di Teluk Taiwan dan memberikan dukungan kepada Taiwan untuk berdaulat.
Hubungan antara China dan Taiwan ditandai oleh kontak yang terbatas, ketegangan, dan ketidakstabilan, karena fakta bahwa perang sipil hanya berhenti tanpa ada penandatanganan perjanjian damai secara formal. Dus, kedua belah pihak secara teknis masih dalam keadaan perang.
Artikel lengkap: China siap perang, ini asal muasal konflik AS dan China di Selat Taiwan
Saham Agensi Idol K-Pop Rontok
HARGA saham tiga perusahaan agensi Idol K-Pop terbesar, yakni YG Entertainment, SM Entertainment, dan YJP Entertainmentberguguran. Bahkan, pada perdagangan kamis (25/7), harga saham ketiganya mencapai level terendah tahun ini.
Harga saham YG Entertainment ditutup di posisi KRW 26.550 per saham. Saham SM Entertainment berakhir di posisi KRW 35.150 per saham. Sementara saham YJP Entertainment terdampar di harga KRW 20.650 per saham.
Kejatuhan saham-saham perusahaan agensi Idol K-Pop tak lepas dari berbagai skandal yang terjadi di dunia Idol K-Pop, khususnya sejak skandal Burning Sun mencuat di awal tahun ini. Lalu, Yang Hyun Suk, Mantan pimpinan YG Entertainment menjadi tersangka atas dugaan layanan prostitusi.
Artikel lengkap: Duh, Harga Saham Tiga Agensi Terbesar Idol K-Pop Jatuh Berguguran Diterpa Skandal