UI Belum Terkalahkan, Catat 20 Universitas Terbaik Indonesia 2024, Kampus Swasta Ada

Senin, 05 Agustus 2024 | 05:20 WIB   Reporter: Adi Wikanto
UI Belum Terkalahkan, Catat 20 Universitas Terbaik Indonesia 2024, Kampus Swasta Ada

ILUSTRASI. UI Belum Terkalahkan, Catat 20 Universitas Terbaik Indonesia 2024, Kampus Swasta Ada


Universitas Terbaik Indonesia 2024- UNIVERSITAS TERBAIK 2024 -Jakarta. Anda sedang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi? Berikut daftar universitas terbaik di Indonesia tahun 2024.

Diberitakan Kompas.com, lembaga THE merilis peringkat universitas terbaik di Asia dalam Asia University Rankings 2024. Termasuk di dalamnya sejumlah perguruan tinggi dari Indonesia. Asia University Rankings 2024 mengurutkan universitas-universitas di Asia menggunakan 18 indikator kinerja THE World University Rankings.

Indikator tersebut dikalibrasi ulang untuk menggambarkan atribut institusi di Asia. Setidaknya ada lima indikator kampus yang digunakan dalam metode pemeringkatan Asia University Rankings 2024, seperti pengajaran, lingkungan penelitian, kualitas penelitian, outlook internasional, dan industri.

Dari 5 indikator tersebut, sejumlah perguruan tinggi di Indonesia masuk ke dalam pemeringkatan. Selain Indonesia, pemeringkatan Universitas di Asia 2024 ini juga terhadap institusi di 31 wilayah Asia.

Berikut 20 universitas terbaik di Indonesia menurut THE 2024:

Baca Juga: Usai Didemo, Rektor Unsoed Batalkan UKT 2024, Cek Perbandingan dengan UKT 2023

Universitas terbaik di Indonesia 2024 versi THE

Dilansir dari laman THE, berikut daftar 20 universitas terbaik di Indonesia 2024:

1. Universitas Indonesia (UI)

Peringkat pertama universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah UI. UI juga menduduki peringkat di Asia: 201-250 dengan total poin indikator: 38,6-41,5 2.

2. Universitas Gadjah Mada (UGM)

Peringkat kedua universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah UGM. UGM memiliki peringkat di Asia: 351-400 dengan total poin indikator: 31,6-33,4

3. Institut Teknologi Bandung (ITB)

Peringkat ketiga universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah ITB. Peringkat di Asia: 401-500 dengan total poin indikator: 28,1-31,4

4. BINUS University

Peringkat keempat universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah Binus. Peringkat di Asia: 401-500 dengan total poin indikator: 28,1-31,4

5. Universitas Sebelas Maret (UNS)

Peringkat kelima universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah UNS. Peringkat di Asia: 401-500 dengan total poin indikator: 28,1-31,4

6. Universitas Diponegoro (Undip)

Peringkat keenam universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah Undip. Peringkat di Asia: 501-600 Total poin indikator: 24,1-28,0

7. IPB University

Peringkat ketujuh universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah IPB. Peringkat di Asia: 501-600 Total poin indikator: 24,1-28,0

8. Universitas Airlangga (Unair)

Peringkat kedelapan universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah Unair. Peringkat di Asia: 501-600 Total poin indikator: 24,1-28,0

9. Universitas Syiah Kuala

Peringkat ke-9 universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah Universitas Syiah Kuala. Peringkat di Asia: 501-600 Total poin indikator: 24,1-28,0

10. Universitas Hasanuddin (Unhas)

Peringkat ke-10 universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah Unhas. Peringkat di Asia: 601+ Total poin indikator: 14,7-24,0

11. Universitas Islam Indonesia (UII)

Peringkat ke-11 universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah UII. Peringkat di Asia: 601+ Total poin indikator: 14,7-24,0

12. Universitas Jember (UNEJ)

Peringkat ke-12 universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah UNEJ. Peringkat di Asia: 601+ Total poin indikator: 14,7-24,0

13. Universitas Negeri Malang (UM)

Peringkat ke-13 universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah UM. Peringkat di Asia: 601+ Total poin indikator: 14,7-24,0

14. Telkom University

Peringkat ke-14 universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah Telkom University. Peringkat di Asia: 601+ Total poin indikator: 14,7-24,0

15. Universitas Andalas

Peringkat ke-15 universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah Universitas Andalas. Peringkat di Asia: 601+ Total poin indikator: 14,7-24,0

16. Universitas Negeri Surabaya

Peringkat ke-16 universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah Universitas Negeri Surabaya. Peringkat di Asia: 601+ Total poin indikator: 14,7-24,0

17. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)

Peringkat ke-17 universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah UNY. Peringkat di Asia: 601+ Total poin indikator: 14,7-24,0

18. Universitas Padjadjaran (Unpad)

Peringkat ke-18 universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah Unpad. Peringkat di Asia: 601+ Total poin indikator: 14,7-24,0

19. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

Peringkat ke-19 universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah UPI. Peringkat di Asia: 601+ Total poin indikator: 14,7-24,0

20. Universitas Sriwijaya (Unsri)

Peringkat ke-10 universitas terbaik Indonesia 2024 versi THE adalah Unsri.  Peringkat di Asia: 601+ Total poin indikator: 14,7-24,0+.

Metode pengumpulan data Pemeringkatan 

THE ASIA University Rankings 2024 didasarkan pada 5 indikator penilaian yang terdiri dari beberapa variabel. Berikut indikator dan bobot dalam metodologi pengumpulan data THE Asia University Rankings 2024:

1. Pengajaran (Lingkungan Belajar): 24,5 persen Reputasi pengajaran: 10 persen Rasio staf dan mahasiswa: 4,5 persen Rasio doktor dan sarjana: 2 persen Rasio gelar doktor pada staf akademik: 5,5 persen Pendapatan institusi: 2,5 persen

2. Lingkungan Penelitian: 28 persen Reputasi penelitian: 15 persen Pendapatan penelitian: 6,5 persen Produktivitas penelitian: 6,5 persen

3. Kualitas Penelitian: 30 persen Dampak kutipan: 7,5 persen Kekuatan riset: 7,5 persen Keunggulan penelitian: 7,5 persen Pengaruh penelitian: 7,5 persen

4. Outlook Internasional: 7,5 persen Proporsi pelajar internasional: 2,5 persen Proporsi staf internasional: 2,5 persen Kolaborasi internasional: 2,5 persen

5. Industri: 10 persen Pendapatan industri: 5 persen Paten: 5 persen.

Data yang digunakan akan disediakan oleh masing-masing institusi. Masing-masing institusi juga akan menandatangani data kelembagaan mereka untuk digunakan dalam pemeringkatan.

Apabila data tertentu tidak tersedia, THE akan menggunakan perkiraan yang dihitung dari titik data keseluruhan dan titik data tingkat subjek mana pun yang tersedia. Jika skor metrik tidak dapat dihitung karena titik datanya hilang, skor tersebut diperhitungkan menggunakan perkiraan konservatif.

Selanjutnya, THE akan mencocokan nilai-nilai yang mewakili data untuk mendapatkan hasil akhir. THE menggunakan pendekatan standarisasi untuk tiap indikator kemudian menggabungkan indikator-indikator tersebut dalam proporsi yang sudah ditentukan di atas.

Itulah daftar universitas terbaik Indonesia 2024. Semoga Anda berhasil masuk ke salah satu universitas terbaik Indonesia di atas.

 

Baca Juga: Layanan Pulih Usai Diserang Hacker, Cara Buat Paspor 2024 Online & Bayar

 

Terbaru