HARGA HP - Ada penurunan harga hingga Rp 300.000, simak daftar harga Vivo Y100 5G terbaru di Desember 2024.
Jika Anda lupa, Vivo Y100 5G dirilis pada bulan Januari 2024. Kombinasi spesifikasi dan harganya cukup membuat HP ini jadi unggulan di kelasnya hingga akhir tahun.
Sebagai produk kelas menengah, tentu Anda tidak bisa mengharapkan performa yang benar-benar maksimal.
Meskipun begitu, harga HP Vivo Y100 5G memang terasa cukup terjangkau jika dibandingkan dengan spesifikasi yang dibawa.
Baca Juga: Spesifikasi & Harga Vivo V40 Lite: Tersedia Versi 4G dan 5G
Spesifikasi
Vivo Y100 5G bekerja dengan prosesor kelas menengah dari Qualcomm, yaitu Snapdragon 4 Gen 2 5G.
Hadirnya RAM 8GB sudah lebih dari cukup untuk mengoptimalkan chipset terbaru dari Qualcomm tersebut. Kapastitas memori internal antara 128GB dan 256GB juga akan membantu Anda menyimpan banyak aplikasi kesayangan, termasuk game.
Layarnya berukuran 6,67 inci dengan panel AMOLED. Layar ini sudah mampu menampilkan resolusi 2400 × 1080 (FHD+) dan refresh rate adaptif hingga 120Hz.
Di dalam layarnya pun sudah tertanam teknologi sensor sidik jari yang oleh Vivo disebut Screen Touch ID.
Baca Juga: Pilih Vivo Y17s atau Vivo Y19s? Ayo Cari Tahu Perbandingan Spesifikasinya
Tonton: Iran Mencabut Blokiran, WhatsApp dan Google Play Bebas Diakses
Untuk urusan fotografi, Vivo Y100 5G juga sangat layak diandalkan.
Di bagian belakang, ada tiga buah kamera utama yang masing-masing memiliki resolusi 50MP, 8MP, dan satu dengan sensor Flicker. Kamera depan 8MP juga tersedia untuk kebutuhan selfie.
Beberapa fitur kamera utama yang bisa Anda dapatkan antara lain Wide-Angle, Portrait, Mode Malam, Dual-View Video, Profesional, Panorama, Slow Motion, Time-lapse, Dokumen, dan Ultra Stable Video.
Terakhir, soal daya tahan. Seperti sudah dibocorkan sebelumnya, Vivo Y100 5G memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat 80W FlashCharge.
Di bulan Desember 2024, harga HP Vivo Y100 5G sudah semakin murah. Sebagai pengingat, harganya saat pertama kali dirilis adalah 3.899.000 untuk varian 8/128GB dan Rp 4.199.000 untuk varian 8/256GB.
Sekarang, harga Vivo Y100 5G adalah Rp 3.599.999 untuk varian 8/128GB dan Rp 3.899.000 untuk varian 8/256GB. Penurunan harga yang cukup signifikan itu tentu perlu dimanfaatkan.
Selanjutnya: Intip Limit Transfer BRImo untuk Rekening Simpedes dan BritAma
Menarik Dibaca: Makanan Penurun Kolesterol Paling Cepat Apa Saja? Intip Rekomendasinya di Sini
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News