Xiaomi Mi Note 10 mulai dijual di Indonesia, tengok harganya

Rabu, 19 Februari 2020 | 20:48 WIB Sumber: Kompas.com
Xiaomi Mi Note 10 mulai dijual di Indonesia, tengok harganya


GADGET BARU - JAKARTA. Setelah Mi Note 10 Pro yang meluncur Januari lalu, kini giliran Xiaomi Mi Note 10 resmi mulai dijual di pasaran Indonesia, Rabu (19/2).

Pengumumannya disampaikan Xiaomi Indonesia melalui akun media sosialnya di Facebook.

Baca Juga: Xiaomi meluncurkan Mi 10 dan Mi 10 Pro, ini harganya

Seperti saudaranya yang memiliki embel-embel "Pro", Mi Note 10 dibekali dengan lima kamera belakang yang terdiri dari kmamera utama 108 MP, kamera portrait 12 MP, kamera telephoto 5 MP, kamera ultra wide 20 MP, dan kamera makro 2 MP.

Seperti Mi Note 10 Pro pula, layar Mi Note 10 memiliki diagonal 6,47 inci dengan resolusi 2.340 x 1.080 piksel.

Di bagian atasnya terdapat poni kecil yang memuat kamera selfie beresolusi 32 MP. Dapur pacunya pun sama, yakni Snapdragon 730G.

Demikian pula dengan baterainya yang sama-sama berkapasitas 5.260 mAh dengan dukungan fast charging 30 watt.

Baca Juga: Penasaran Oppo A31, ini spesifikasi lengkap dan harganya di Indonesia

Editor: Khomarul Hidayat
Terbaru