12 Perguruan Tinggi Negeri di Bandung, Sejarah Beserta Lokasi Kampusnya

Rabu, 05 Januari 2022 | 15:31 WIB   Penulis: Ryan Suherlan
12 Perguruan Tinggi Negeri di Bandung, Sejarah Beserta Lokasi Kampusnya

ILUSTRASI. Kampus ITB, salah satu perguruan tinggi negeri di Bandung.


5. Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati (UIN)

Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati juga merupakan salah satu perguruan tinggi negeri terbaik di Bandung.

Melansir dari laman UINSDG, Sejarah berdirinya Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung tidak lepas dari IAIN Sunan Gunung Djati Bandung karena UIN merupakan kelanjutan dan pengembangan dari IAIN SGD Bandung.

Lalu Peraturan Presiden RI No. 57 Tahun 2005, tanggal 10 Oktober 2005, bertepatan dengan tanggal 6 Ramadhan 1426 H, IAIN berubah nama menjadi UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

UIN Sunan Gunung Djati berlokasi di jalan Jl. A.H. Nasution No.105 Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Tips Membangun Relasi bagi Mahasiswa, Ini Manfaatnya

6. Politeknik Manufaktur Bandung (Polman)

Perguruan tinggi negeri di Bandung lainnya yaitu Politeknik Manufaktur Bandung. Dilansir dari laman Polman, mulanya Polman bernama Politeknik Mekanik Swiss.

Lalu pada tanggal 6 Juni 1991 Politeknik Mekanik Swiss mengubah nama menjadi Politeknik Manufaktur Bandung yang memiliki visi untuk menjadi ujung tombak pendidikan dan penerapan teknologi manufaktur di Indonesia.

Polman berlokasi di Jalan Kanayakan No.21 Kota Bandung.

7. Politeknik Negeri Bandung (Polban)

Perguruan tinggi negeri di Bandung lain yaitu Politeknik Negeri Bandung. Polban dulunya merupakan Politeknik ITB, namun mengutip dilaman resmi Polban pada tahun 1997 berdasarkan Surat Keputusan Kementerian Pendidikan dan kebudayaan Politeknik ITB berpisah dari ITB dan mengubah nama menjadi Politeknik Negeri Bandung.

Polban berlokasi di Jl. Gegerkalong Hilir, Kabupaten Bandung Barat.

8. Sekolah Tinggi Teknologi Tekstil

Sekolah Tinggi Teknologi Tekstil juga merupakan salah satu perguruan tinggi negeri yang ada di Bandung. Sekolah Tinggi Teknologi Tekstil berada di Jalan Jl. Jakarta No.31 Kota Bandung.

Baca Juga: 4 Situs penyedia lowongan pekerjaan resmi dan paling banyak diminati

9. Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung (STPB)

Perguruan tinggi negeri di Bandung lainnya, Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung. Mengutip dari laman resminya, STPB dahulu dikenal dengan nama NHI adalah Perguruan Tinggi yang bernaung di bawah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif / Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

STPB atau NHI ini kampusnya berlokasi di Jalan. Dr. Setiabudi No.186 Kota Bandung.

10. Institut Seni Budaya Indonesia Bandung (ISBI)

Selanjutnya Institut Seni Budaya Indonesia Bandung. ISBI ​​merupakan salah satu perguruan tinggi negeri di Bandung yang terkenal dengan berbagai jurusan seninya.

Dilaporkan dari laman ISBI, pada tahun 2014 Sekolah Tinggi Seni Indonesia (STSI) Bandung berubah nama menjadi ISBI berdasarkan Perpres No. 86 Tahun 2014 tanggal 25 Agustus 2014.

Kampus ISBI berlokasi di Jl. Buah Batu No.212 Kota Bandung.

Baca Juga: 7 Cara membuat CV dengan baik agar dilirik perusahaan, efektif bagi fresh graduate

11. Politeknik Kesehatan Kemenkes Bandung

Politeknik Kesehatan Kemenkes Bandung juga termasuk perguruan tinggi negeri di Bandung. Kampus Politeknik Kesehatan Kemenkes Bandung berlokasi di Jalan Pajajaran No.56 Kota Bandung.

Politeknik Kesehatan Kemenkes Bandung ini merupakan salah satu kampus dengan berbagai jurusan kesehatan terbaik di Bandung.

12. Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial Bandung

Perguruan tinggi negeri di Bandung terakhir adalah Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial Bandung. Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial Bandung berdiri pada tahun 1964 yang merupakan lembaga perguruan tinggi kedinasan.

Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial Bandung kampusnya berlokasi di Jalan Ir. H. Juanda No.367 Kota Bandung.

Itulah 12 perguruan tinggi negeri di Bandung, semoga anda bisa diterima di kampus yang anda inginkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ryan Suherlan
Terbaru