15 Kampus terbaik di Indonesia versi QS AUR 2022, PTN ini raih ranking 1

Kamis, 04 November 2021 | 13:25 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
15 Kampus terbaik di Indonesia versi QS AUR 2022, PTN ini raih ranking 1


PERGURUAN TINGGI - Setiap tahun, Quacquarelli Symonds World University Rankings atau QS WUR merilis daftar kampus-kampus terbaik di Indonesia. 

Daftar universitas terbaik yang baru-baru ini dirilis adalah universitas di negara-negara di wilayah Asia. 

Melalui skema QS Asia University Rankings (QS AUR) 2022, Anda bisa mengetahui daftar kampus terbaik di wilayah Asia termasuk di Indonesia. 

Bersumber dari situs www.topuniversities.com, ada sebanyak 687 perguruan tinggi di Asia yang masuk dalam daftar kampus terbaik ini. 

QS AUR menggunakan 11 indikator dalam penilaian universitas terbaik di Asia tahun 2022, seperti: reputasi akademik, reputasi lulusan, publikasi tiap fakultas, hingga pengajar bergelar Doktor, jumlah mahasiswa asing, dan jumlah pertukaran mahasiswa dalam negeri dan luar negeri.  

Terdapat 34 universitas negeri dan swasta di Indonesia yang masuk dalam daftar universitas terbaik di Asia. Berikut ini daftar top 15 kampus terbaik di Indonesia versi QS AUR 2022. 

Baca Juga: Binus University nomor 1, ini 14 kampus swasta terbaik Indonesia versi QS AUR 2022

Top 15 kampus terbaik di Indonesia versi QS AUR 2022

1. Universitas Indonesia (UI) 

  • Ranking Asia: 56
  • Total nilai: 58,1

2. Universitas Gadjah Mada (UGM)

  • Ranking Asia: 59
  • Total nilai: 57,3

3. Institut Teknologi Bandung (ITB) 

  • Ranking Asia: 67
  • Total nilai: 52,5

4. Universitas Airlangga (Unair) 

  • Ranking Asia: 110
  • Total nilai: 42,6

Baca Juga: Bank BTN kembali membuka lowongan kerja, minimal lulusan D3 bisa daftar

5. Institut Pertanian Bogor (IPB) 

  • Ranking Asia: 112
  • Total nilai: 41,7

6. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) 

  • Ranking Asia: 160
  • Total nilai: 31,5

Editor: Tiyas Septiana

Terbaru