DRAMA KOREA - Drakor terbaru Trolley dan Missing: The Other Side 2 akhirnya tayang. Ini rating dua drakor terbaru di bulan Desember tahun 2022 yang sama mengusung genre misteri dan langsung bersaing dengan drakor lainnya.
Drakor atau drama Korea Missing: The Other Side 2 menampilkan kembali Ko Soo (Money Game) dan Heo Jun Ho (Kingdom), dua aktor utama dari season pertamanya. Drakor terbaru ini tayang untuk menggantikan Behind Every Star di tvN.
Drakor terbaru Trolley dibintangi Park Hee Soon (My Name) dan Kim Hyun Joo (Hellbound) di SBS. Drakor terbaru ini tayang gantikan Cheer Up. Drakor terbaru Trolley dan Missing: The Other Side 2 kompak usung genre misteri.
Drakor terbaru Trolley dan Missing: The Other Side 2 akhirnya tayang dan langsung bersaing rating dengan beberapa drakor lainnya. Nah, inilah persaingan rating perdana drakor terbaru Trolley dan Missing: The Other Side 2.
Baca Juga: 9 Drakor Rating Tertinggi di Minggu Ketiga Desember 2022, Ada Alchemy of Souls 2
Rating Drakor Terbaru di Desember
Menurut Nielsen Korea, episode perdana drakor terbaru Missing: The Other Side 2 pada Senin (19/12) meraih rating 3,7 persen di tvN. Drama Korea yang mengusung genre misteri dan fantasi tersebut juga dapat disaksikan di layanan streaming Viu.
Drakor terbaru itu mengisahkan desa dimana orang-orang yang telah menghilang dan mati tetap tinggal di sana. Tiga tokoh utama dan seorang detektif berusaha mencari tubuh yang hilang dan mengungkap fakta di balik kematian mereka.
Selanjutnya ada drakor terbaru Trolley yang menampilkan cerita genre misteri dan romantis ini memperoleh rating 4,6 persen untuk episode perdananya di SBS. Drakor terbaru Trolley dapat disaksikan di layanan streaming Netflix.
Drakor terbaru Trolley menceritakan kehidupan seorang istri anggota DPR yang awalnya tertutup kini menjadi konsumsi di mata publik karena terjadi sebuah tragedi. Istri DPR ini harus menghadapi masa lalunya yang kelam.
Di sisi lain ada drama Korea Curtain Call dan Summer Strike yang juga tayang pada hari Senin malam. Berdasarkan Nielsen Korea, drakor Curtain Call yang memasangkan Kang Ha Neul dan Ha Ji Won meraih rating 4,6 persen di KBS2 TV.
Drakor Summer Strike yang mempertemukan Siwan dan Seolhyun mendapatkan rating 0,9 persen di channel ENA. Nantikan persaingan rating episode terbaru sederet drama Korea di slot penayangan Senin dan Selasa malam ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News