5 Nama calon kuat pengganti kursi pelatih milik Mikel Arteta di Arsenal

Kamis, 24 Desember 2020 | 16:14 WIB Sumber: Sportskeeda
5 Nama calon kuat pengganti kursi pelatih milik Mikel Arteta di Arsenal

ILUSTRASI. 5 Nama calon kuat pengganti kursi pelatih milik Mikel Arteta di Arsenal.Pool via REUTERS/Laurence Griffiths


SEPAK BOLA - LONDON. Arsenal tampak kehilangan arah di bawah pelatih Mikel Arteta. Semakin banyak kekalahan, ancaman pemecatan semakin membayangi. Arsenal diklaim sangat bergantung pada striker andalan, Pierre Emerick Aubameyang.

Sang penyerang mengalami paceklik gol dengan menyarangkan tiga gol dari 12 penampilan. Terakhir, Aubameyang mencetak gol saat melawan Burnley dua pekan lalu.

Arsenal sedang dalam kondisi buruk, The Gunners kini menduduki posisi ke-15 di paruh musim ini. Dengan hasil start yang buruk, ada kemungkinan manajemen Arsenal akan mengganti kursi pelatih Mikel Arteta. 

Untuk itu simak daftar nama lima calon pelatih pengganti Mikel Arteta di Arsenal. Nama calon pelatih tersebut diklaim cocok untuk membawa permainan khas Arsenal. Dilansir dari Sportskeeda.com, simak daftar nama calon pelatih sebagai berikut:

Baca Juga: Inter Milan akan jual Christian Eriksen bulan depan

5. Thierry Henry

Thierry Henry, calon pengganti Mikel Arteta di Arsenal

Posisi Thierry Henry kini sebagai pemain dan legenda Arsenal. Kehadiran Thierry Henry akan disambut di ruang istirahat Arsenal. Tetapi dalam kesulitan yang mereka hadapi saat ini, orang Prancis itu mungkin bukan pilihan terbaik.

Thierry Henry belum menemukan banyak kegembiraan dalam karir kepelatihannya hingga sekarang. Setelah cukup sukses sebagai asisten pelatih Belgia, Henry mengalami masa sulit saat melatih AS Monaco. Henry hanya bertahan selama tiga bulan untuk menangani Fabregas cs.

Kini, Thierry Henry menjadi pelatih di klub MLS, Montreal Impact. Dampaknya, performa klub kini dalam kondisi tidak konsisten di bawah Henry. 

Sementara itu, Henry mengaku bersedia untuk mengambil alih kursi pelatih Mikel Arteta di Arsenal. Meski begitu, jajaran pertinggi The Gunners perlu mempertimbangkan kembali minat dari Thierry Henry.

Baca Juga: 4 Pemain incaran Manchester United ini siap perkuat lini pertahanan

4. Lucien Favre

Lucien Favre, calon pengganti Mikel Arteta di Arsenal

Lucien Favre baru saja menganggur setelah Borussia Dortmund memecatnya. Hal ini karena performa buruk klub asal Jerman di bawah pelatih asal Swiss tersebut. 

Pasukan Lucien Favre memulai sebagai penantang gelar tetapi kini tercatat telah kalah tiga pertandingan kandang berturut-turut.

Lucien Favre memimpin Borussia Dortmund dalam dua musim berturut-turut di Bundesliga. Dia juga memainkan jenis sepak bola yang akan diprediksi akan disukai oleh penggemar Arsenal. Namun, budaya menunjuk manajer yang baru dipecat akan menjadi bencana bagi masa depan klub.

Jika kedatangan Lucien Favre berhasil menggantikan kursi pelatih Mikel Arteta, maka hal itu diprediksi menjadi pertaruhan bagi Arsenal.

Baca Juga: City mendominasi, ini 5 pemain muda yang tampil apik di Liga Inggris

Editor: Bimo Kresnomurti
Terbaru