7 Drama Korea (drakor) terbaik, peringkat tertinggi di Juli 2020

Selasa, 04 Agustus 2020 | 10:00 WIB   Penulis: Mega Putri
7 Drama Korea (drakor) terbaik, peringkat tertinggi di Juli 2020

ILUSTRASI. 7 Drama Korea (drakor) meraih rating tertinggi di Juli 2020.


DRAKOR - Tahun 2020 memberikan banyak tontonan drakor (drama Korea) seru dengan cerita romantis hingga keluarga. Terutama di bulan Juli 2020 yang memberikan banyak drama-drama populer. 

Beberapa drama Korea yang tayang di Juli 2020 juga berhasil meraih rating tinggi dengan cerita menarik. Selain itu, ditampilkan aktor-aktor yang membuat penonton semakin terbawa perasaan dengan ceritanya.

Nah, memasuki awal Agustus ini, mari kita melihat lagi drama apa saja yang berhasil meraih rating tinggi di Juli 2020. Apakah drakor favoritmu juga masuk dalam peringkat atas rating tertinggi di Juli 2020? 

Drakor It's Okay to Not Be Okay yang populer ternyata tidak menempati posisi pertama. Berdasarkan data dari Nielsen Korea, inilah tujuh drakor yang berhasil mendapatkan rating tertinggi di tahun 2020. 

  • Once Again

Once Again

Drakor Once Again adalah drama keluarga yang dibintangi Lee Min Jung dan Lee Sang Yeob. Drama cerita keluarga yang masih tayang di slot akhir pekan KBS 2TV ini mendapatkan rating tertinggi 33,7 persen di bulan Juli lalu.  

Drakor Once Again baru saja mendapatkan rating yang jauh lebih tinggi yaitu 35,6 persen mengalahkan rekor rating tertingginya di Juli 2020. Drama Once Again sendiri menceritakan permasalahan setiap anak dengan pasangan dan profesi mereka. 

Baca Juga: Sebelum drakor Crash Landing on You, Son Ye Jin populer di 4 film melodrama ini

  • Backstreet Rookie

Backstreet Rookie

Drama Backstreet Rookie dibintangi Kim Yoo Jung dan Ji Chang Wook yang tayang di SBS adalah drakor populer di Juli 2020. Drama Backstreet Rookie mendapatkan rating tertinggi 8,7 persen pada bulan Juli lalu. 

Drakor Backstreet Rookie sempat mendapatkan teguran karena beberapa adegannya yang dianggap kontroversial. Meski begitu, penonton masih tertarik mengikuti kelanjutan cerita Ji Chang Wook dan Kim Yoo Jung di drakor Backstreet Rookie. 

Editor: Mega Putri

Terbaru