Apple disebut bakal berhenti produksi iPhone 11 Pro setelah iPhone 12 dirilis

Senin, 24 Agustus 2020 | 10:18 WIB Sumber: Gizchina
Apple disebut bakal berhenti produksi iPhone 11 Pro setelah iPhone 12 dirilis

ILUSTRASI. Phil Schiller, Senior Vice President of Worldwide Marketing Apple saat memperkenalkan lini iPhone 11 Pro di gelaran Apple event di Cupertino, California, AS, 10 September 2019. REUTERS/Stephen Lam/File Photo.


APPLE - JAKARTA. Menjelang bulan September, artinya waktu perilisan seri iPhone terbaru juga semakin dekat. Sejak lama Apple memang memiliki jadwal tetap untuk merilis iPhone terbaru di setiap tahunnya.

Sayangnya tahun ini agak berbeda, akibat wabah Covid-19 yang melanda, produk iPhone 12 menjadi terkendala. Jadwal perilisan yang seharusnya terjadi pada bulan September akan diundur menjadi bulan Oktober.

Lini iPhone 12 sudah sejak lama menjadi bahan perbincangan di dunia gadget. Seri ini akan menjadi seri iPhone pertama yang hadir dengan konektivitas 5G.

Berdasarkan laporan terbaru, Apple akan berhenti memproduksi sejumlah seri iPhone lawas setelah iPhone 12 dirilis.

Dilansir oleh Gizchina, beberapa seri iPhone lawas yang akan berhenti diproduksi nantinya adalah iPhone XR, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max.

Sebagai gantinya, Apple akan berfokus pada penjualan iPhone SE 2020 sebagai alternatif untuk menggantikan iPhone XR, karena memiliki performa yang nyaris serupa.

Baca Juga: Yang ditunggu-tunggu! iPhone 12 akan diluncurkan dalam dua tahap

Bukan cuma itu, harga jual iPhone 11 kabarnya juga akan dipangkas. Akun @iAppleTimes di Twitter mengungkapkan bahwa iPhone 11 akan mengalami potongan harga sebesar US$150. Harga resmi iPhone 11 saat ini ada di angka US$ 699.

Lini iPhone 12 nanti juga akan terdiri dari tiga varian, yakni iPhone 12, iPhone 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max. Penghentian produksi dua seri iPhone 11 Pro dianggap tidak akan mempengaruhi pemasukan Apple.

Langkah seperti ini juga sudah dilakukan oleh Apple tahun lalu ketika merilis iPhone 11. Saat itu Apple juga menghentikan produksi iPhone XS dan iPhone XS Max yang bisa dibilang kurang berhasil di pasaran.

Di sisi lain, iPhone XR saat itu masih tetap diproduksi karena menerima sambutan yang sangat positif di pasaran, menjadi salah satu seri iPhone terlaris dalam setahun terakhir.

Sayangnya sejak iPhone 11 dirilis, posisi iPhone XR mulai tergantikan. Atas dasar ini juga lah yang membuat Apple akan menghentikan produksinya.

Tapi perlu diingat, kabar ini baru sebatas rumor saja. Untuk kepastiannya mari kita nantikan saja pengumuman resmi dari Apple jelang perilisan lini iPhone 12 bulan Oktober nanti.

Baca Juga: Bocoran desain iPhone 12 series kembali beredar, punya desain lebih gagah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
Survei KG Media
Terbaru