Army of the Dead dari Zack Snyder kini jadi film terpopuler di dunia untuk Netflix

Senin, 31 Mei 2021 | 12:16 WIB   Penulis: Mega Putri
Army of the Dead dari Zack Snyder kini jadi film terpopuler di dunia untuk Netflix

Army of the Dead diprediksi menjadi salah satu film terpopuler sepanjang masa di Netflix.


FILM - Film Army of the Dead akhirnya tayang di Netflix. Army of the Dead saat ini menjadi film terpopuler di seluruh dunia di layanan streaming Netflix.
 
Film Army of the Dead tayang perdana pada 21 Mei di Netflix. Film Netflix ini disutradarai Zack Snyder yang sebelumnya sukses dengan Zack Snyder's Justice League

Film Army of the Dead dibintangi Dave Bautista hingga Ella Purnell. Film tentang zombie yang tayang secara global di Netflix tersebut meraih popularitas tinggi. 

Film terpopuler di Netflix

Netflix melalui Twitter mengungkapkan, Army of the Dead sudah ditonton sebanyak 72 juta pengguna Netflix. Army of the Dead kini menjadi film terpopuler di dunia di layanan streaming Netflix. 

Baca Juga: A Quiet Place Part II dipuji Ryan Reynolds pemeran Deadpool, ini kata John Krasinski

Ini sudah dicapai Army of the Dead di minggu awal penayangannya. Menurut Netflix, Army of the Dead berpotensi menjadi salah satu film terpopuler sepanjang masa di Netflix untuk 4 minggu awal penayangannya. 

Meski begitu, alur cerita di Army of the Dead tidak lepas dari kritikan. Namun, film ini tetap menarik perhatian karena cerita zombie dan popularitas sutradara Zack Snyder. 

Army of the Dead

Bagi pecinta cerita zombie, film ini bisa menjadi rekomendasi menarik di Netflix. Army of the Dead sendiri menceritakan sekelompok orang yang mendapatkan misi mengambil uang di Las Vegas. 

Namun, area terlarang itu sudah dipenuhi dengan zombie-zombie. Penonton akan melihat bagaimana mereka melawan zombie dan berusaha merampok uang di Las Vegas. 

Selanjutnya: Banyak kisah romantis, 5 film Korea terbaru di Netflix ini akan tayang bulan Juni

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Mega Putri
Terbaru