Belanda vs Gibraltar di kualifikasi Piala Dunia 2022: Der Oranje kian kokoh di puncak

Senin, 11 Oktober 2021 | 22:45 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Belanda vs Gibraltar di kualifikasi Piala Dunia 2022: Der Oranje kian kokoh di puncak


PIALA DUNIA 2022 - ROTTERDAM. Laga kualifikasi Piala Dunia 2022 Belanda vs Gibraltar akan tersaji pada pekan ini. Belanda akan menjamu Gibraltar di De Kuip pada Selasa pukul (12/10) pukul 01.45 WIB.

Der Oranje datang ke laga Belanda vs Gibraltar dengan kemenangan 1-0 atas Latvia. Sebuah gol babak pertama dari Davy Klaassen memastikan kemenangan untuk tim Louis van Gaal.

Belanda masih memuncaki klasemen kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan 16 poin di atas Norwegia.

Gibraltar, di sisi lain, kalah 3-0 dari Montenegro asuhan Miodrag Radulovic kemarin. Dua gol dari striker Astana Fatos Beciraj dan satu gol dari bek kanan Lazio Adam Marusic memastikan kekalahan bagi Crusaders.

Baca Juga: Hasil Belanda vs Turki: Der Oranje bungkam 6-1 skuad Ay-Yildizlilar

Jadwal kualifikasi Piala Dunia 2022 Belanda vs Gibraltar

Skuad Gibraltar masih harus berjuang dalam sisa jadwal kualifikasi Piala Dunia 2022. Posisi Gibraltar masih berada di dasar klasemen tanpa poin dan sudah kebobolan 25 gol di kualifikasi Piala Dunia 2022.

Catatan head-to-head Belanda vs Gibraltar masih dipegang oleh Der Oranje, dilansir dari Sportskeeda.

Belanda vs Gibraltar telah saling berhadapan di jadwal kualifikasi Piala Dunia 2022 dan menjadi satu-satunya pertemuan.

Hasil pertemuan laga Crusaders dengan Belanda mengalahkan Gibraltar 7-0 awal tahun ini. Gol Der Oranje dari Steven Berghuis, Luuk de Jong, Donyell Malen, Georginio Wijnaldum, Donny van de Beek, serta dua gol Memphis Depay.

Baca Juga: Latvia vs Belanda di kualifikasi Piala Dunia 2022: Der Oranje bisa dulang poin penuh

Editor: Bimo Kresnomurti
Terbaru