Berburu buku di Big Bad Wolf mulai pekan depan

Rabu, 12 April 2017 | 22:43 WIB   Reporter: Dian Sari Pertiwi
Berburu buku di Big Bad Wolf mulai pekan depan


JAKARTA. PT Jaya Ritel Indonesia kembali menggelar pameran buku Big Bad Wolf di ICE BSD Tangerang Selatan selama 12 hari mulai tanggal 21 April sampai 2 Mei 2017.

Meski minat baca Indonesia hanya 0,1%, gelaran pameran buku tak pernah sepi pengunjung. Tahun lalu, Big Bad Wolf sukses mendatangkan 350 ribu pengunjung. Nah, tahun ini pameran buku-buku internasional itu menambah jumlah buku menjadi 5 juta eksemplar.

Uli Silalahi, presiden direktur PT Jaya Ritel Indonesia bilang, dengan bertambahnya jumlah buku pihaknya juga menargetkan kenaikan pengunjung 100% atau sekitar 700 ribu orang.

"Kurang lebih ada sekitar 100 kontainer buku yang datang dari UK (Inggris) dan Amerika, 50% merupakan buku anak-anak dan 30% nya adalah buku hobi," kata Uli dalam acara jumpa pers di bilangan Jakarta Selatan (12/4) kemarin.

Untuk antisipasi antrean, PT Jaya Ritel Indonesia juga menambah jumlah kasir menjadi 60 orang untuk melayani sekitar 100 ribu pengunjung. "Tahun lalu antrean bisa 30 sampai 40 orang per kasir, makanya kita juga ubah sistem menjadi migrasi, kalau ada kasir yang kosong bisa langsung diisi," ujar Uli.

Soal target, Uli bilang tahun ini cukup agresif. Jika tahun lalu berhasil membukukan penjualan sebesar 80%, tahun ini Jaya Ritel memasang target 100%.

Untuk itu, Jaya Ritel Indonesia kembali menggandeng Bank Mandiri sebagai salah satu partner. "Selain diskon 60% sampai 80%, pengunjung yang membayar pakai debit bisa mendapat potongan 20% lagi menggunakan fiesta point," kata Sugianto SVP Strategic Marketing and Communication Bank Mandiri.

Optimisme Jaya Ritel bukan tanpa sebab. Uli mengklaim buku yang disajikan relatif baru dari penerbit-penerbit ternama di negara maju. "Buku-buku yang dijual ini tidak boleh dijual di toko retail, dan hanya untuk negara berkembang," katanya.

Asal tahu saja, PT Jaya Ritel Indonesia merupakan perusahaan baru yang khusus didirikan untuk menggelar pameran akbar buku yang sudah berada di tiga negara itu. PT Jaya Ritel Indonesia merupakan partner resmi dari pameran buku Big Bad Wolf yang dirintis oleh Andrew Yap pengusaha buku asal Malaysia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto
Terbaru