Berlibur ke Bandung, empat hotel di Jalan Asia Afrika ini bisa dilirik

Rabu, 08 Juli 2020 | 05:51 WIB   Penulis: Novianti Siswandini
Berlibur ke Bandung, empat hotel di Jalan Asia Afrika ini bisa dilirik

ILUSTRASI. Hotel Savoy Homann merupakan salah satu hotel yang terletak di Jalan Asia Afrika, Bandung. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/wsj.


HOTEL BANDUNG - BANDUNG. Ada beberapa hotel di Jalan Asia Afrika, Bandung yang direkomendasikan untuk dijadikan tempat singgah sementara apabila berkunjung ke kota ini. Hotel-hotel tersebut letaknya dekat dengan beberapa spot wisata unggulan seperti Gedung Merdeka, Alun-alun, Jalan Braga dan tempat para cosplayer yang siap untuk diajak berfoto.

Ibis Budget Bandung Asia Afrika

Jika ingin menginap di hotel sekitaran Jalan Asia Afrika dengan bujet terjangkau, Anda bisa memilih Ibis Budget Bandung Asia Afrika. Meskipun harganya terjangkau, hotel ini memiliki 163 kamar dengan dekor warna-warni serta dilengkapi dengan tempat tidur yang nyaman, TV LCD, brankas, kamar mandi, akses internet gratis dan keamanan selama 24 jam penuh.

Prama Grand Preanger

Siapa sangka hotel yang berada tepat di perempatan Jalan Asia Afrika, Bandung, ini sudah ada sejak tahun 1920-an. Prama Grand Preanger merupakan hotel yang tetap mempertahankan pola-pola art deco sebagai ciri khasnya.

Hotel ini juga memiliki kelengkapan fasilitas seperti 187 kamar yang terdiri dari beberapa tipe seperti Superior, Deluxe, Grand Deluxe, Executive, Naripan Suite, Asia-Afrika Suite, Suite dan Presidential Suite yang bisa dipilih sesuai bujet liburan Anda.

Hotel Savoy Homann

Tidak hanya lokasinya yang berada di Jalan Asia Afrika, Bandung, Hotel Savoy Homann juga merupakan saksi sejarah dan peristiwa-peristiwa penting. Hotel ini menjadi tempat menginapnya para petinggi negara yang menghadiri Konferensi Asia–Afrika tahun 1955 silam.

Dari segi kamar, Hotel Savoy Homann hadir dengan beberapa tipe diantaranya Homann Suites, Junior Suite Room, Executive Room Asia Africa, Executive Room Garden, Deluxe Room Millenium dan Deluxe Room Tower.

88 Alun-alun

88 Alun-alun merupakan hotel yang berselahan dengan Masjid Raya Bandung. Jadi Anda perlu berjalan kaki sebentar untuk sampai di pusat keramaian Jalan Asia Afrika, yaitu Gedung Merdeka. Dari segi kamar, 88 Alun-alun tidak kalah dengan hotel yang terletak dekat dengan Gedung Merdeka. Hotel ini memiliki 71 kamar dengan empat tipe seperti Superior, Deluxe, Executive dan Suite.

Baca Juga: Empat hotel di Bandung ini tawarkan promo Pay Now Stay Later

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Novianti Siswandini
Survei KG Media
Terbaru