Mola TV mendapatkan hak siar EURO 2020, TVRI akan dapat porsi?

Senin, 16 September 2019 | 07:25 WIB   Reporter: Azis Husaini
Mola TV mendapatkan hak siar EURO 2020, TVRI akan dapat porsi?

ILUSTRASI. Timnas Portugal juara UEFA Nations League


SEPAK BOLA -JAKARTA.  Setelah mendapat hak siar Liga Inggris, Mola TV kini mendapatkan hak siar Euro 2020. Mola TV yang berafilisasi dengan Grup Djarum ini makin getol menyiarkan olahraga khususnya pertandingan sepak bola kelas dunia.

Mengutip akun instagram resminya @Hanyaadadimola bahwa Mola TV resmi menjadi official OTT Broadcaster untuk turnamen EUFA Euro 2020. Di Indonesia Mola TV akan menjadi satu-satunya yang akan menayangkan seluruh pertandingan dari babak penyisihan group hingga final.

"Babak kualifikasi yang saat iniu sedang berjalan juga disiarkan," tulis Mola TV.

Untuk dapat menonton Mola TV, perusahaan berharap penonton di tanah air bisa mengunduh Mola TV Apps untuk mendapatkan informasi terkini mengenai tayangan UEFA EURO 2020 serta pertandigan EPL.

Seperti kita ketahui, biasanya, hak siar pertandingan sepak bola kelas dunia akan juga dibagi ke TVRI. Sebelumnya Mola TV sudah memberikan hak siar ke TVRI untuk pertandingan Liga Inggris, Carabao Cup, penyisihan Piala Dunia, dan lainnya. Namun demikian, Kontan.co.id sudah berusaha menghubungi Presiden Direktur TVRI Helmy Yahya soal hal ini. Namun belum ada jawabannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Azis Husaini
Terbaru