Cara Mendapatkan Diamond Gratis FF Advance Server OB41, Jadi Pemburu Bug

Selasa, 01 Agustus 2023 | 11:05 WIB   Penulis: Arif Budianto
Cara Mendapatkan Diamond Gratis FF Advance Server OB41, Jadi Pemburu Bug

ILUSTRASI. Cara Mendapatkan Diamond Gratis FF Advance Server OB41, Jadi Pemburu Bug


GARENA FREE FIRE - Cara mendapatkan Diamond gratis FF Advance Server OB41, jadi pemburu bug berkesempatan dapat 1.000 Diamond gratis! Kalau Anda tertarik, pastikan telah mendaftar FF Advance Server versi terbaru OB41 periode bulan Juli-Agustus 2023 ini.

Beberapa waktu yang lalu, Garena mengumumkan bahwa Advance Server OB41 periode bulan Juli hingga Agustus 2023 ini resmi dibuka. 

Menyambut hadirnya update terbaru, Garena beberapa waktu yang lalu telah mengumumkan pembukaan pendaftaran atau registrasi FF advance server. Buat yang mungkin belum tahu, FF advance server merupakan aplikasi atau game FF yang berbeda dari versi yang biasa Anda mainkan.

Lewat FF advance server, pemain dapat menjajal konten yang belum rilis di game FF official atau yang sekarang Anda mainkan. Selain menjajal beragam konten terbaru sebelum rilis di client utama, Anda juga punya misi berburu bug di FF advance server.

Apabila Anda menemukan bug, bisa segera lapor ke pihak Free Fire. Jadi ketika konten tersebut rilis di-client Free Fire lewat update terbarunya, maka tidak lagi ditemukan bug yang mengganggu permainan.

Ingin tahu lebih detail, apa itu FF advance server dan bagaimana cara daftar lewat link resminya? Yuk simak pembahasan lengkapnya di bawah ini.

Karakter baru Free Fire OB41

Baca Juga: FF Advance Server OB41, Karakter Baru yang Bakal Hadir pada Update Selanjutnya

Perbedaan FF advance server dan Free Fire

FF Advance server dan client utama sejatinya adalah dua aplikasi yang berbeda. Jadi, untuk memainkan FF advance server Anda membutuhkan client khusus atau yang berbeda dari biasanya. 

Anda tidak bisa menggunakan Free Fire yang tersedia di Play Store maupun App Store, Pemain harus dan wajib registrasi supaya bisa mendapatkan link download resmi FF advance server APK dan kode aktivasi.

Perbedaan lainnya terletak pada konten dan kestabilan aplikasi Free Fire. FF advance server cenderung bakal mengalami beberapa masalah. Hal tersebut dikarenakan FF advance server menghadirkan beberapa konten yang masih dalam tahap uji coba alias belum final.

Jadi jangan heran, beberapa bug bakal Anda temui selama bermain FF advance server.

Lewat FF advance server pemain dapat menemukan senjata, karakter baru hingga peta yang mungkin belum ada di server resminya. Jika menemukan permasalahan seperti bug, pemain juga bisa melaporkannya langsung dan mendapatkan Diamond.

Lalu bagaimana cara mendaftar atau registrasi FF advance server OB41 periode bulan Juli hingga Agustus 2023 ini? 

Baca Juga: Cara Download Game Sigmax APK Android Gratis, Ukuran Hanya Segini

Cara daftar dan download FF advance server OB41

Sebelum download Free Fire Advance Server Apk, Anda perlu registrasi atau mendaftarkan akun terlebih dahulu. Caranya juga cukup mudah, Anda bisa manfaatkan akun Facebook atau Google.

Tak perlu berlama-lama lagi, berikut cara daftar dan download Free Fire Advance Server:

1. Buka situs resmi Free Fire Advance Server lewat tautan atau link berikut ini: https://ff-advance.ff.garena.com/

2. Login dengan akun Facebook atau Google yang Anda miliki.

3. Isi data profil (Nama, E-mail, No. HP)

4. Lalu tekan Join Now!

5. Selamat! Anda sudah bisa download advance server Free Fire dengan klik tombol Download APK.

6. Selesaikan download terlebih dahulu, kemudian instal di HP Android.

Catatan: Bila terjadi error saat membuka link registrasi Advance Server FF, kemungkinan server sedang sibuk atau kuota sudah penuh. Anda dapat mencoba kembali membuka link tersebut di kesempatan selanjutnya.

Baca Juga: Berapa Ukuran Download FF Advance Server OB41 APK Android? Cara Unduh dan Link Resmi

Cara menjadi Bug Hunter di FF advance server

Bug Hunter Reward FF Advance Server

Seperti yang dikatakan sebelumnya, ada hadiah menarik yang bisa Anda dapatkan lewat FF advance server ini. Diamond gratis bisa Anda dapatkan hanya dengan melaporkan permasalahan yang ada di dalam game, seperti bug atau sejenisnya.

Kontributor utama bisa mendapatkan 1.000 Diamond Free Fire secara cuma-cuma alias gratis. Kapan lagi mendapatkan 1.000 Diamond tanpa harus top up, bukan?

Jika Anda menemukan bug di FF Advance Server, segera record atau rekam dalam format video lengkap dengan screenshot. Setelah itu laporkan bug ke situs resmi Free Fire Advance Server, lengkap dengan deskripsi atau penjelasan tentang bug yang Anda temui.

Mainkan FF Advance Server sekarang juga dan cobain konten baru serta berburu bug untuk mendapatkan hadiah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto
Terbaru