Cristiano Ronaldo Segera Tinggalkan Manchester United

Rabu, 23 November 2022 | 06:25 WIB Sumber: Reuters
 Cristiano Ronaldo Segera Tinggalkan Manchester United

ILUSTRASI. Cristiano Ronaldo segera hengkang dari Manchester United


CRISTIANO RONALDO - LONDON. Cristiano Ronaldo telah berpisah dengan Manchester United. Hal tersebut pun sudah dikonfirmasi MU pada Selasa (22/11) seperti dikutip dari Reuters.

Masa depan pemain berusia 37 tahun itu di MU dipertanyakan setelah sebuah wawancara kontroversial. Dimana Ronaldo mengatakan MU telah membuat "nol kemajuan" sejak kepergian Sir Alex Ferguson pada tahun 2013 dan bahwa dia tidak menghormati paltih MU saat ini Erik ten Hag.

Menurut beberapa laporan, kontrak Ronaldo di MU tidak akan berakhir hingga Juni, tetapi klub juga tidak akan membayar Ronaldo untuk pergi lebih awal.

"Cristiano Ronaldo akan meninggalkan Manchester United dengan kesepakatan bersama, dan dengan segera," kata United dalam sebuah pernyataan.

"Klub berterima kasih atas kontribusinya yang luar biasa selama dua periode di Old Trafford, mencetak 145 gol dalam 346 penampilan, dan mendoakan yang terbaik untuknya dan keluarganya di masa depan," lanjut pernyataan MU.

Baca Juga: Louis Vuitton Gaet Ronaldo dan Messi Jadi Bintang Iklan, Berapa Pengikut di Medsos?

"Semua orang di Manchester United tetap fokus untuk melanjutkan kemajuan tim di bawah Erik ten Hag dan bekerja sama untuk memberikan kesuksesan di lapangan."

Saat ini, Ronaldo berada di Qatar untuk mempersiapkan pertandingan Piala Dunia 2022 antara Portugal melawan Ghana pada Kamis (24/11).

"Setelah percakapan dengan Manchester United, kami telah sepakat untuk mengakhiri kontrak kami lebih awal," kata Ronaldo dalam pernyataannya sendiri, yang dikutip dari Reuters.

“Saya mencintai Manchester United dan saya mencintai para penggemar, itu tidak akan pernah berubah. Namun, rasanya ini waktu yang tepat bagi saya untuk mencari tantangan baru.

"Saya berharap tim sukses untuk sisa musim ini dan untuk masa depan."

Asal tahu saja, Ronaldo bergabung kembali dengan MU dari Juventus pada tahun 2021, tetapi telah menjelaskan bahwa dia ingin pindah dengan perannya yang sangat berkurang musim ini.

Ronaldo pun diperintahkan untuk berlatih sendiri pada bulan lalu setelah menolak masuk sebagai pemain pengganti dan keluar dari lapangan saat MU menang atas Tottenham.

Namun, Robaldo mengatakan selama wawancara dengan Piers Morgan pada pekan lalu bahwa dia merasa "dikhianati," sambil juga mengkritik pemain muda di klub.

Ronaldo sekarang berstatus free agent dan bisa bergabung dengan klub mana pun.

Baca Juga: Piala Dunia Qatar 2022: Sejarah Singkat Piala Dunia dan Pemenang di Tiap Laga

Sementara itu, Manchester United juga mengkonfirmasi pada hari Selasa bahwa keluarga Glazer sedang menjajaki kemungkinan penjualan klub.

"Dewan Direksi Perusahaan memulai proses untuk mencari alternatif strategis bagi klub," bunyi pernyataan itu.

“Proses ini dirancang untuk meningkatkan pertumbuhan klub di masa depan, dengan tujuan akhir memposisikan klub untuk memanfaatkan peluang baik di lapangan maupun secara komersial.

"Sebagai bagian dari proses ini, Dewan akan mempertimbangkan semua alternatif strategis, termasuk investasi baru ke dalam klub, penjualan, atau transaksi lain yang melibatkan Perusahaan."

"Ini akan mencakup penilaian beberapa inisiatif untuk memperkuat klub, termasuk pembangunan kembali stadion dan infrastruktur, dan perluasan operasi komersial klub dalam skala global, masing-masing dalam konteks meningkatkan keberhasilan jangka panjang klub pria, wanita dan tim akademi, dan membawa manfaat bagi penggemar dan pemangku kepentingan lainnya."

Keluarga Glazer telah memiliki klub tersebut sejak 2005.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari
Terbaru