Deretan tempat wisata di Bandung yang instagramable bikin kamu hits

Jumat, 16 November 2018 | 10:53 WIB Sumber: Kompas.com
Deretan tempat wisata di Bandung yang instagramable bikin kamu hits

ILUSTRASI. Wisata Tebing Keraton


6. The Lodge Maribaya

Obyek wisata yang terletak di Maribaya, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat merupakan salah satu obyek wisata " kekinian" terutama di kalangan kaum milenial. Disebut kekinian karena daya tarik utamanya adalah pemandangan alam pegunungan, sehingga sangat instagramable dengan berbagai macam wahana yang bisa dipilih pengunjung.

Hamparan bukit yang menjadi latar pemandangan The Lodge membentang hingga kawasan Bojongkoneng di Kota Bandung, hingga Cimenyan di Kabupaten Bandung.

7. Centrum Million Balls

Obyek wisata ini berada di Jalan Belitung No.10, Merdeka, Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat. Centrum Million Balls merupakan destinasi wisata yang menawarkan serunya mandi bola di kolam seluas 560 meter persegi yang bisa digunakan oleh anak-anak hingga dewasa. Selain kolam bola terbesar di Indonesia, para pengunjung pun dapat berfoto di sejumlah spot menarik dengan beragam tema.

Senin hingga Jumat buka mulai pukul 10.00 hingga 22.00 WIB dengan harga tiket masuk Rp 50.000.  Sementara di hari Sabtu, Minggu, dan libur hari besar buka mulai pukul 09.00 hingga 22.00 WIB dengan harga tiket masuk Rp 65.000.

8. Upside Down World Bandung

Obyek wisata ini berlokasi di Jalan Haji Wasid No 31, Bagusrangin (Dipatiukur), Bandung. Di sana para pengunjung bisa berfoto dengan beragam tema beserta benda-benda dengan posisi terbalik. Anda bisa berkunjung setiap harinya mulai pukul 10.00 hingga 20.00 WIB. Harga tiket masuk untuk anak sebesar Rp 50.000 dan Rp 100.000 untuk dewasa.

9. Chinatown Bandung

Salah satu yang tak boleh terlewatkan adalah Chinatown Bandung. Letaknya ada di Jalan Kelenteng No.41, Ciroyom, Andir, Kota Bandung, Jawa Barat. Di sana pengunjung bisa menikmati ragam aktivitas yang lekat dengan etnis Tionghoa. Mulai dari museum, kuliner, tempat belanja, area bermain, spot foto, hingga menyewa busana khas Tionghoa.

Harga tiket masuk sebesar Rp 30.000 per orang. Chinatown buka mulai pukul 10.00 hingga 21.00 WIB pada Senin hingga Jumat. Sabtu buka mulai pukul 10.00 hingga 22.00 WIB, Minggu dan hari libur buka pukul 09.00 hingga 21.00 WIB. (Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "9 Rekomendasi Obyek Wisata Kekinian nan "Instagramable" di Bandung",

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto

Terbaru