Drama Korea baru, perbedaan penampilan Lee Dong Wook & Kim Bum di Tale of Nine Tailed

Minggu, 13 September 2020 | 06:15 WIB   Penulis: Mega Putri
Drama Korea baru, perbedaan penampilan Lee Dong Wook & Kim Bum di Tale of Nine Tailed


DRAMA KOREA - SEOUL. 

 

Lee Dong Wook dan Kim Bum membintangi drama Korea terbaru berjudul Tale of The Nine Tailed. Lee Dong Wook dan Kim Bum akan menunjukkan chemistry akting dengan Jo Bo Ah. 

Tale of The Nine Tailed mulai gencar promosi dengan merilis poster hingga teaser videonya. Foto-foto potongan adegan drama Korea terbaru ini akhirnya dirilis satu per satu.

Tale of The Nine Tailed adalah drakor terbaru dengan cerita genre urban fantasi. Drakor ini menampilkan Lee Dong Wook sebagai gumiho, makhluk berwujud rubah berekor sembilan berdasarkan cerita rakyat Korea Selatan. 

Lee Dong Wook adalah gumiho yang berpindah dari dunia modern ke dunia lainnya. Jo Bo Ah memerankan seorang PD (producing director) sebuah program TV yang membahas topik supranatural.

Foto drama Korea terbaru tvN

Foto-foto adegan terbaru menunjukkan pertemuan pertama Yi Yeon (Lee Dong Wook) dengan Nam Ji Ah (Jo Bo Ah). Yi Yeon yang memakai jas hitam terlihat berjalan sendiri di tengah kerumuman orang-orang.

Tale of The Nine Tailed menunjukkan ekspresi pertama Nam Ji Ah yang merasa aneh pada Yi Yeon. PD acara televisi tersebut terlihat mulai curiga pada kehadiran Yi Yeon. 

Baca Juga: 4 Drama Korea terbaik Park Bo Gum, drakor menarik selain Record of Youth di Netflix

Ketika Lee Dong Wook terlihat misterius dengan ekspresi datar dan jas hitamnya, Kim Bum justru berbeda. Foto adegan terbaru drakor tvN ini menunjukkan perbedaan penampilan yang kontras diantara mereka. 

Kim Bum memerankan gumiho bernama Yi Rang yang bersaudara dengan Yi Yeon. Yi Rang adalah gumiho jahat, namun foto terbaru justru menunjukkan sisi lain dirinya. 

Yi Rang menemui PD program televisi (Jo Bo Ah) dengan penampilan yang lebih santai. Jika Nam Ji Ah (Jo Bo Ah) dan Yi Yeon hanya tidak sengaja berpapasan, PD acara TV itu justru duduk berdua dengan Yi Rang.  

Yi Rang bahkan menunjukkan senyumnya di depan Nam Ji Ah. Foto penampilan terbaru Kim Bum yang memakai kacamata ini mencuri perhatian fans. Kim Bum tampak lebih lucu dan menggemaskan.

Penampilan terbaru Kim Bum

 

Meski begitu, Yi Rang adalah gumiho yang siap memicu konflik diantara tiga karakter utama tersebut. Ekspresi Yi Rang sebagai karakter antagonis juga telah ditunjukkan di foto-foto adegan sebelumnya untuk drama Korea terbaru ini. 

Apa saja yang akan dilakukan gumiho Yi Rang? Nantikan seperti apa cerita mereka di drakor Tale of The Nine Tailed yang akan tayang 7 Oktober di tvN.

Selanjutnya: Inilah 6 drakor baru yang akan tayang September 2020

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Halaman   1 2 Tampilkan Semua
Editor: Mega Putri

Terbaru