Dua Gol Mbappe Antar Real Madrid Tekuk Villarreal, Puncaki LaLiga

Minggu, 25 Januari 2026 | 06:12 WIB
Dua Gol Mbappe Antar Real Madrid Tekuk Villarreal, Puncaki LaLiga
ILUSTRASI. Kylian Mbappe (Dok./Real Madrid)

Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - Kylian Mbappe mencetak dua gol pada babak kedua untuk membawa Real Madrid meraih kemenangan 2-0 atas Villarreal pada Sabtu (24/1/2026).

Hasil ini membuat Los Blancos naik ke puncak klasemen sementara LaLiga, menggeser Barcelona.

Baca Juga: Semua Kode Redeem Blue Lock Rivals Januari 2026: Klaim Style Gratis!

Kemenangan tersebut mengangkat tim asuhan Alvaro Arbeloa ke koleksi 51 poin, unggul dua poin atas Barcelona yang berada di posisi kedua dan akan menjamu juru kunci Oviedo pada Minggu.

Villarreal berada di peringkat keempat dengan 41 poin, sejajar dengan Atletico Madrid.

Sejak awal laga, Real Madrid tampil dominan dengan Vinicius Junior menjadi ancaman utama di sisi kiri serangan.

Momen krusial datang tak lama setelah turun minum. Pada menit ke-47, Vinicius melewati sejumlah pemain bertahan Villarreal sebelum mengirim umpan kepada Mbappe di dalam kotak penalti.

Penyerang asal Prancis itu dengan mudah menuntaskannya dari jarak dekat.

Baca Juga: Update Terbaru! Kode Redeem Fish It Januari 2026: Saatnya Klaim Reward Gratis

Real Madrid terus mengendalikan permainan, dan Mbappe memastikan kemenangan pada masa tambahan waktu.

Ia sukses mengeksekusi penalti setelah dijatuhkan secara ceroboh di area terlarang.

Selanjutnya: Banjarmasin Berawan: Cek Prakiraan Cuaca Kalsel Hari Ini Sebelum Bepergian

Menarik Dibaca: Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Hari Minggu 25 Januari 2025, Atur Kerja Sama

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Close [X]