APLIKASI IOS -SHANGHAI. Sejumlah aplikasi Android dilaporkan telah ditarik dari toko aplikasi Playstore karena berbahaya. Kali ini, giliran berbagai aplikasi untuk iPhone yang dilaporkan ditarik dari Appstore.
Peristiwa ini terjadi di China, setelah sebelumnya sempat diberitakan bahwa pemerintah setempat memberlakukan regulasi baru aplikasi untuk iPhone.
Semua developer maupun publisher yang merilis aplikasi untuk iPhone namun tidak memperhatikan regulasi yang ada hingga akhir Juni, maka akan ditarik.
Baca Juga: Unik banget! Kampus ITS gelar wisuda online manfaatkan game Minecraft
Mengutip dari Macrumor, setidaknya ada 30 ribu aplikasi untuk iPhone telah ditarik dari Appstore Cina karena tidak mengikuti regulasi yang telah ditetapkan.
Berdasarkan firma yang telah melakukan riset data, yakni Qimai, sekitar 90% dari aplikasi untuk iPhone yang telah ditarik adalah game.
Pihak Apple sendiri kabarnya telah memberikan peringatan terhadap pengembang aplikasi untuk mengikuti regulasi yang telah diberlakukan. Jika tidak memenuhi syarat, otomatis aplikasi untuk iPhone tersebut akan dihapus.
"Apple telah mengirimkan peringatan kepada para developer game sejak 8 Juli lalu terkait peraturan dan regulasi baru yang akan menghapus game/aplikasi yang tidak memenuhi peryaratan regulasi maksimal akhir bulan lalu," ujar Qimai mengutip email dari Apple.
Pemerintah China memang sangat ketat dalam hal ini, khususnya perkembangan aplikasi dan game yang beredar di negara tersebut. Meskipun tidak terindikasi berbahaya bagi penggunanya, aplikasi untuk iPhone yang beredar di negara tersebut harus memperhatikan regulasi yang telah ditetapkan.
Apple sendiri telah mengikuti perkembangan regulasi tentang peredaran aplikasi dan game di Appstore Cina sejak tahun 2016 silam.
Baca Juga: Microsoft: Akuisisi TikTok AS akan kelar pada 15 September
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News