Hasil Drawing Mobile Legends M4 World Championship, Ini Daftar Lengkapnya

Jumat, 09 Desember 2022 | 10:03 WIB   Penulis: Arif Budianto
Hasil Drawing Mobile Legends M4 World Championship, Ini Daftar Lengkapnya

ILUSTRASI. Hasil Drawing Mobile Legends M4 World Championship, Ini Daftar Lengkapnya


TURNAMEN MOBILE LEGENDS - Hasil drawing Mobile Legends M4 World Championship, ini daftar lengkapnya. RRQ Hoshi dan Onic Esports masuk dalam grup yang berbeda, setidaknya terdapat 4 grup yang masing-masing terdiri dari 4 tim yang berpartisipasi di M4 World Championship ini.

Pertandingan Mobile Legends paling bergengsi dan terbesar akan segera bergulir dalam waktu dekat. Sekitar satu bulan lagi, M4 World Championship akan bergulir pada bulan Januari 2023 mendatang.

Sebelum pertandingan M4 World Championship digulirkan, drawing grup telah dilangsungkan pada hari Kamis (08/12/2022). Hasil drawing grup ini akan menentukan siapa saja tim yang masuk ke dalam 4 grup yang masing-masing teridri dari 4 tim.

Seperti yang kita ketahui, pertandingan M4 World Championship ini akan melewati beberapa tahapan. Mulai dari babak Group Stage, Knockout Stage hingga menyisakan dua tim yang nantinya maju ke babak Grand Final.

Mau tahu hasil drawing atau pembagian grup Mobile Legends M4 World Championship? Simak daftar lengkapnya berikut ini.

Baca Juga: Hasil IESF World Championship 2022 Mobile Legends, Indonesia Lolos ke Grand Final

Hasil drawing Mobile Legends M4 World Championship

Hasil drawing Mobile Legends M4 World Championship

Grup A:

  • Blacklist International (Filipina)
  • Incendio Supremacy (Turki)
  • Falcon Esports (Myanmar)
  • Burn X Team Flash (Kamboja)

Grup B:

  • Onic Esports (Indonesia)
  • TODAK (Malaysia)
  • Malvinas Gaming (Peru)
  • MDH Esprots (Vietnam)

Grup C:

  • RSG Singapore (Singapura)
  • Occupy Thrones (Timur Tengah)
  • RRQ Hoshi (Indonesia)
  • ECHO (Filipina)

Grup D:

  • Team HAQ (Malaysia)
  • RRQ Akira (Brazil)
  • The Valley (Amerika Utara)
  • S11 Gaming Argentina (Argentina)

Baca Juga: Kode Redeem Mobile Legends (ML) Desember 2022 dan Link Klaim Code Exchange

Dari 16 tim yang dibagi menjadi 4 grup ini, bertanding satu sama lain dengan format Best of 1 (BO1). Hasil dari babak grup ini akan menentukan siapa saja yang masuk ke dalam upper bracket dan lower bracket.

Tidak ada tim yang tereliminasi dalam babak grup ini, meski mereka berada di peringkat bawah sekali pun. Dua tim teratas masing-masing grup nantinya bakal mengamankan slot upper bracket.

Sementara itu, dua tim terbawah di setiap grup akan mengisi slot lower bracket.

Demikian informasi yang dapat Anda ketahui tentang hasil drawing Mobile Legends M4 World Championship. Jangan sampai terlewat, pertandingan Mobile Legends M4 World Championship ini akan digulirkan mulai 1 Januari 2023 mendatang.

Apakah Anda sudah tidak sabar menantikan tim-tim terbaik Mobile Legends dari seluruh penjuru dunia bertarung memperebutkan gelar juara dunia di M4 World Championship ini?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru