Hasil Euro 2020 Ukraina vs Makedonia Utara: Menang 2-1, Ukraina perpanjang napas

Kamis, 17 Juni 2021 | 22:11 WIB Sumber: Kompas.com
Hasil Euro 2020 Ukraina vs Makedonia Utara: Menang 2-1, Ukraina perpanjang napas

ILUSTRASI. Timnas Ukraina


EURO 2020 - Ukraina berhasil memetik tiga poin dalam pertandingan melawan Makedonia Utara pada matchday kedua fase grup Euro 2020. Duel Ukraina vs Makedonia Utara yang merupakan laga Grup C digelar di National Arena, Bucharest, Romania, Kamis (17/6) malam.  

Ukraina sukses mengakhiri pertandingan dengan kemenangan 2-1 berkat gol-gol Andriy Yarmolenko (29') dan Roman Yaremchuk (34').  Sementara satu gol balasan Makedonia Utara tercipta dari eksekusi penalti Ezgjan Alioski pada menit ke-57.

Kemenangan atas Makedonia Utara membuat Ukraina memperpanjang napas dalam persaingan menuju babak 16 besar Euro 2020. Peluang untuk lolos ke fase gugur masih terbuka, sebab saat ini Ukraina menghuni peringkat ketiga klasemen Grup C dengan koleksi tiga poin.  

Ulasan laga Ukraina vs Makedonia Utara 

Ukraina sangat mendominasi jalannya pertandingan sejak menit awal babak pertama. Saat laga baru berjalan sembilan menit, Ukraina tercatat sudah membuat tiga kali tembakan dan satu di antaranya tepat mengarah ke sasaran.  

Satu shot on target itu tercipta melalui aksi Ruslan Malinovskyi pada menit kedelapan. Namun, tendangan Malinovskyi berhasil digagalkan kiper Makedonia Utara, Stole Dimitrievski.  

Baca Juga: Denmark vs Belgia di Euro 2020: Setan Merah dan Tim Dinamit punya rekor menang sama

Empat menit berselang, Ukraina masih melancarkan serangannya. Kali ini, pergerakan Roman Yaremchuk yang membuat lini pertahanan Makedonia Utara kelimpungan. 

Menyambut umpan rekan setimnya, Roman Yaremchuk melakukan sprint dari tengah lapangan hingga mencapai kotak penalti Makedonia Utara.  Tetapi, bek Makedonia Utara, Stefan Ristovski, berhasil mengagalkan peluang Yaremchuk dengan menyapu bola ke luar lapangan.  

Ukraina memecah kebuntuan pada menit ke-29 via gol Andriy Yarmalenko. Gol bermula dari sepak pojok Ruslan Malinovskyi, bola kemudian diteruskan Oleksandr Karavaev ke tiang dekat dan langsung disambar Andriy Yarmolenko yang berdiri bebas.  

Bola pun bersarang nyaman di gawang Makedonia Utara. Skor 1-0 untuk keunggulan sementara Ukraina.  

Ukraina tak membutuhkan waktu lama untuk menggandakan keunggulan. Menit ke-34, giliran Roman Yaremchuk yang merusak jala gawang Makedonia Utara setelah memanfaatkan umpan Adriy Yarmolenko.  

Baca Juga: Ikuti jejak Ronaldo, bintang kemenangan Italia di Euro 2020 geser botol Coca-Cola

Makedonia Utara nyaris memperkecil jarak pada menit ke-38 setelah Goran Pandev berhasil menceploskan bola ke gawang Ukraina yang dikawal Goergiy Buschan.

Tapi, gol itu tak disahkan usai hakim garis mengangkat bendera tanda Goran Pandev sudah dalam posisi offside. Babak pertama pun berakhir dengan skor 2-0 untuk keunggulan Ukraina.

Pada babak kedua, tepatnya menit ke-47, Makedonia Utara punya kans untuk mencetak gol. Goran Pandev dan Arijan Ademi memainkan operan satu-dua hingga mencapai kotak penalti Ukraina.

Bola berakhir di kaki Arijan Ademi yang langsung melepaskan tembakan rendah ke sudut gawang, tetapi bisa digagalkan Georgiy Bushchan.  

Ukraina balik menyerang dan menghasilkan tendangan bebas pada menit ke-51. Ruslan Malinovoskyi melepaskan tendangan langsung ke gawang Makedonia Utara, tetapi bola bisa ditepis Stole Dimitrievski.  

Baca Juga: Jadwal Euro 2020 Belanda vs Austria: Der Oranje waspadai kejutan Unsere Burschen

Ukraina lalu dihukum penalti oleh wasit Fernando Andres Rapallini pada menit ke-55 setelah Oleksandr Karavaev melanggar Goran Pandev di kotak terlarang. Wasit langsung menunjuk titik putih dan Ezgjan Alioski maju sebagai eksekutor penalti. 

Tendangan Ezgjan Alioski sempat diblok Georgiy Bushchan yang mampu membaca arah datangnya bola. Namun, bola muntahan bisa kembali dikuasai Alioski yang langsung melepaskan tembakan keras yang tak mampu diantisipasi Bushchan.  

Tujuh menit menjelang laga berakhir, giliran Ukraina yang mendapat hadiah penalti setelah Daniel Avramovski kedapatan handball.  Ruslan Malinovskyi selaku algojo penalti dengan percaya diri melepaskan tendangan ke sisi kanan gawang Makedonia Utara. 

Namun, Stole Dimitrievski berhasil membaca arah bola dan melakukan penyelamatan.  

Tak ada lagi gol yang tercipta hingga wasit membunyikan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan. Ukraina menang 2-1 atas Makedonia Utara. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Hasil Euro 2020: Tekuk Makedonia Utara, Ukraina Perpanjang Napas"

Penulis: Farahdilla Puspa
Editor: Aloysius Gonsaga AE

Selanjutnya: Hasil Euro 2020 di Grup A dan Grup B: Rusia jaga asa susul Italia ke babak 16 besar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Halaman   1 2 Tampilkan Semua
Editor: S.S. Kurniawan
Terbaru