Inilah 3 Cara Menghapus Akun DANA via Aplikasi hingga Email

Kamis, 03 November 2022 | 10:39 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Inilah 3 Cara Menghapus Akun DANA via Aplikasi hingga Email

ILUSTRASI. Inilah 3 Cara Menghapus Akun DANA via Aplikasi hingga Email


TIPS & TRIK - Cara menghapus akun DANA via Aplikasi dan Email. Pengguna DANA bisa dengan mudah menghapus akun DANA tidak terpakai.

DANA merupakan salah satu platform e-wallet yang membuka banyak layanan keuangan.

Nah, banyak pengguna DANA baru memanfaatkan fitur transfer gratis hingga integrasi pembayaran online.

Namun, hal tersebut tidak menutup kemungkinan saat pengguna ingin menghapus akun DANA dengan mudah.

Baca Juga: Cek Ketentuan Minimal Top Up DANA via BCA hingga Indomaret, Mulai Rp 10.000

Sebelum menghapus akun DANA, pengguna bisa memperhatikan beberapa fitur yang masih tersambung.

  • Pastikan akun DANA tidak memiliki saldo kosong.
  • Pemilik akun DANA emas tidak bisa menghapus akun DANA.
  • Pastikan akun DANA Paylater sudah lunas.
  • Pastikan e-mail yang terdaftar untuk menghapus akun DANA sudah benar.

Simak beberapa cara menghapus akun DANA yang mudah dilakukan oleh pengguna dilansir dari laman resmi DANA.

Baca Juga: Inilah 3 Cara Transfer DANA ke BCA, BNI, dan BRI bagi Pengguna

Cara menghapus akun DANA

1. Cara menghapus Akun DANA Via Website

Untuk mendapat respons yang cepat, pengguna dapat mengisi formulir permasalahan melalui website DANA dengan cara sebagai berikut.

  • Buka situs website resmi DANA melalui laman dana.id/contact.
  • Masukkan Formulir Data Diri dari Nama, Nomor HP, Alamat Email, dan Deskripsi.
  • Tulis ajuan penghapusan di menu Detail Masalah.
  • Lampirkan Foto/Video Bukti dengan ukuran maksimal 7 MB.
  • Masukkan Captcha.
  • Klik Kirim.
  • Tunggu hingga menunggu balasan.

2. Cara menghapus Akun DANA via Email

Pengguna juga dapat melakukan pengajuan penutupan akun DANA menggunakan alamat email dengan langkah berikut.

  • Buka aplikasi e-mail.
  • Kirimkan pesan email pengajuan penghapusan akun. 
  • Pengajuan Penutupan Akun DANA.
  • Ketik alasan untuk menghapus akun DANA bersama nama pengguna dan nomor HP yang terdaftar.
  • Masukkan alamat tujuan pengiriman ke alamat help@dana.id.

3. Cara menghapus akun DANA via Aplikasi

Terakhir, pengguna bisa ikuti juga langkah mudah untuk menghapus akun DANA via Aplikasi berikut ini.

  • Buka Aplikasi.
  • Klik ikon Profil.
  • Pilih menu Help Center.
  • Klik menu Account & Profil.
  • Klik submenu Account & Profil.
  • Cari pertanyaan tentang berhenti menggunakan akun DANA.
  • Klik ikon biru untuk membuka form customer care.
  • Masukkan data diri dan identitas.
  • Masukkan alasan dan masalah.
  • Klik kirim.
  • Tunggu balasan email dari DANA.

Dari beberapa cara menghapus akun DANA via Aplikasi, Email, dan Website bisa dilakukan dengan mudah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru