Inilah 5 Cara Blokir Panggilan Spam Nomor Tidak Dikenal dengan Efektif

Minggu, 16 Maret 2025 | 12:05 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
Inilah 5 Cara Blokir Panggilan Spam Nomor Tidak Dikenal dengan Efektif

ILUSTRASI. Ilustrasi berbagi file foto/doc via Freepik      


TIPS & TRIK - JAKARTA. Ikuti cara blokir panggilan spam nomor tidak dikenal yang mudah diterapkan di HP Android dan iPhone.  Untuk memblokir panggilan dari nomor yang tidak dikenal di ponsel Android dan iPhone, pengguna dapat mengikuti langkah-langkah sederhana.

Nomor telepon sering kali tersebar di berbagai situasi, yang dapat mengakibatkan panggilan dari nomor yang tidak dikenal, baik untuk penawaran produk atau bahkan dengan tujuan penipuan.

Panggilan-panggilan seperti ini sering dikenal sebagai "telepon spam," yaitu panggilan yang tidak diinginkan atau mengganggu, biasanya dilakukan untuk tujuan promosi, penjualan, atau penipuan.

Baca Juga: SMS Spam Iklan Pinjol Sangat Mengganggu, Begini Cara Memblokirnya

Panduan blokir panggilan spam nomor tidak dikenal

Ilustrasi HP

Untuk menghindari panggilan spam ini, pengguna dapat memanfaatkan fitur pemblokiran nomor yang tidak dikenal pada perangkat mereka. Langkah-langkahnya melibatkan menonaktifkan pengaturan yang memungkinkan panggilan dari nomor yang tidak terdaftar di kontak.

Ini dapat mencegah masuknya panggilan atau pesan yang tidak diinginkan dari nomor yang tidak dikenal atau dianggap spam.

Sebagai langkah dalam menghindari telepon dari nomor tidak dikenal, tindak berikut wajib dilakukan. Pemilik HP seperti Android dan iPhone dapat menggunakan fitur untuk memblokir nomor tidak dikenal dengan mudah.

Ada tahapan yang bisa dilakukan oleh pengguna untuk memblokir panggilan spam. Intip beberapa cara blokir nomor tidak dikenal di HP Android dan iPhone.

Baca Juga: Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Ciri-ciri dan Cara Menghindari Potensi Kejahatan

1. Blokir Panggilan spam pertama

Nah, pengguna HP Android dapat menerapkan cara blokir nomor tidak dikenal di panggilan.

  • Buka aplikasi Telepon atau Call.
  • Buka Riwayat Panggilan.
  • Klik nomor tidak dikenal.
  • Tahan lama nomor tidak dikenal tersebut.
  • Klik Block atau Report Spam.
  • Nomor tidak dikenal sudah diblokir.

2. Blokir Panggilan spam dengan lewat aplikasi

Kemudian, aplikasi tambahan di Google Play Store untuk blokir nomor tidak dikenal pada Android.

  • Unduh aplikasi Should I Answer? di Play Store.
  • Buka aplikasi.
  • Klik Lanjutkan jadi aplikasi bawah layar.
  • Klik Pengaturan.
  • Pilih opsi Blokir Panggilan Masuk nomor tidak dikenal.
  • Nomor tidak dikenal akan terblokir.

Baca Juga: Banyak Spam Panggilan, Cek Nomor 0814 dari Kartu Mana dan Cara Lapornya

3. Blokir Panggilan spam di HP Android

Nah, bagi pengguna Android bisa ikuti cara blokir nomor tidak dikenal dengan mudah.

  • Buka aplikasi Telepon atau Call.
  • Klik nomor tidak dikenal.
  • Klik ikon tiga titik.
  • Klik Blokir Nomor/Panggilan.
  • Nomor tidak dikenal sudah terblokir.

4. Blokir Panggilan spam di iPhone lewat pengaturan

Berikutnya, pilihan untuk cara blokir nomor tidak dikenal di iPhone bisa diterapkan.

  • Buka Pengaturan.
  • Klik Telepon.
  • Klik Hening Penelepon yang Tidak Dikenal.
  • Pilih Pemblokiran & Identifikasi Panggilan.
  • Nomor tidak dikenal sudah diblokir.

Baca Juga: Ini 5 Cara Memakai Getcontact untuk Blokir Telepon Spam hingga Cek Nama

5. Blokir Panggilan spam di iPhone lewat kontak

Terakhir, ada trik lain bagi pengguna iPhone untuk memblokir nomor tidak dikenal berikut.

  • Buka menu Telepon atau Call.
  • Klik ikon i pada nomor tidak dikenal.
  • Pilih Block This Caller.
  • Nomor tidak dikenal sudah diblokir.

Dengan beberapa petunjuk di atas, pengguna bisa menerapkan cara blokir nomor tidak dikenal lewat Android dan iPhone. Demikian penjelasan tips untuk memblokir nomor tidak dikenal dari panggilan HP untuk menghindari gangguan aktivitas telepon.

Tonton: Berapa Dana yang Dibutuhkan Ukraina untuk Pulih? Ini Jawaban Bank Dunia

Selanjutnya: Usulan Diskon Tol Ditambah, Jasa Marga Tetap Beri Diskon 20% Selama 8 Hari

Menarik Dibaca: Kenapa Gula Darah Tetap Tinggi Meskipun Sudah Makan Sehat?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti
Survei KG Media
Terbaru