Irmanto: Mengisi waktu dengan bisnis organik

Selasa, 29 Mei 2012 | 10:10 WIB Sumber: Mingguan KONTAN, Edisi 28 Mei - 2 Juni 2012
Irmanto: Mengisi waktu dengan bisnis organik

ILUSTRASI. 75 Pegawai KPK terancam diberhentikan, ini kata Jokowi


Mencapai puncak karier di usia muda tak membuat Bernardus Irmanto (37 tahun) lantas puas. Vice President Director PT Vale Indonesia (dulu INCO) yang biasa disapa Anto itu mulai melirik bidang lain untuk mengembangkan diri. Tahun ini, ia bakal membuka pertanian dan peternakan organik.

Anto menganggap kini merupakan saat yang tepat untuk memulai bisnis sambilan di luar kerja. “Pekerjaan saya di kantor sudah tidak banyak, sementara waktu pensiun saya masih lama,” dalihnya. Motif lain, ia juga ingin ikut mengambangkan daerah kelahirannya, Ambarawa, Jawa Tengah.

Pilihannya adalah menggeluti pertanian organik. Anto yang tidak memiliki latar belakang ilmu pertanian itu bakal membuat kawasan agrowisata berbasis sayuran dan ternak organik. Selama ini, ia melihat pasar sayuran organik terus meningkat tapi pasokan terbatas lantaran tak banyak petani yang menanamnya. “Ini potensi bisnis yang cukup menjanjikan,” tuturnya.

Untuk merealisasikan rencana ini, Anto sudah mendapatkan lahan yang cocok. Untuk pengerjaan, ia bakal menggandeng petani lokal. “Keuntungan bisnis ini akan dibagi dengan sistem bagi hasil,” ujarnya.

Anto yang lulusan Fakultas Ilmu Komputer Universitas Gadjah Mada itu berharap, selain untuk mengisi waktu luang, usaha ini juga bisa membantu untuk meningkatkan ekonomi para petani. “Kalau proyek ini sukses berjalan, saya siap mengembangkan bisnis lainnya,” tandasnya.

Bisnis yang siap dibidik adalah pendidikan musik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Catur Ari
Terbaru