Jadi top skor SEA Games 2019, Osvaldo jadi incaran klub-klub luar negeri

Sabtu, 14 Desember 2019 | 08:13 WIB   Reporter: kompas.com
Jadi top skor SEA Games 2019, Osvaldo jadi incaran klub-klub luar negeri

ILUSTRASI. Pemain Timnas U-22 Indonesia Osvaldo Haay (tengah) bersama Sani Rizki (kanan) dan Saddil Ramdani melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Laos dalam pertandingan Grup B SEA Games 2019 di Stadion City of Imus Grandstand, Filipina, Kamis (5/12


SEPAK BOLA - Pemain timnas U23 Indonesia Osvaldo Haay menjadi incaran klub-klub luar negeri. Osvaldo Haay tampil menawan sepanjang perhelatan SEA Games 2019.

Dalam tujuh pertandingan, dari babak penyisihan grup hingga babak final, winger Persebaya Surabaya ini sukses membukukan delapan gol. Torehan itu menjadikan Osvaldo sebagai top skor SEA Games 2019, bersama striker Vietnam, Ha Duc Chinh.

Melansir BolaSport.com, Jumat (13/12), kegemilangan Osvaldo Haay ternyata sampai ke telinga pencari bakat klub-klub luar negeri. Hasilnya, banyak dari klub tersebut yang ingin meminang pemain yang kini bermain untuk Persebaya Surabaya ini.

Baca Juga: Gagal mengulang sukses di Filipina, timnas U-23 Indonesia kalah dari Vietnam 0-3

Menurut Osvaldo, ada beberapa klub di Asia yang tertarik mendapatkan jasanya di tim mereka. "Ada beberapa klub asing di Asia Tenggara, bahkan di luar Asia Tenggara juga ada," ujar Osvaldo.

Namun, Osvaldo tak mau mengungkapkan, tim mana saja yang tertarik menggunakan jasanya ke publik. Meski banyak klub yang tertarik, dia tak lantas langsung berkeinginan untuk hengkang dari Persebaya.

"Banyak pertimbangan yang harus saya pikirkan, termasuk dengan persiapan pribadi," kata Osvaldo. "Saya masih harus berlatih keras untuk meningkatkan skill saya," imbuh dia.

Meski begitu, pemain asal Papua ini tak menampik dirinya bisa bermain di luar negeri. Sebab, bermain di luar negeri adalah salah satu dari keinginan Osvaldo sebagai pesepak bola profesional.

"Pasti dalam karier saya, ingin ada peningkatan yang lebih lagi," ucap Osvaldo. "Semua pemain juga sama ingin terus berkembang, bahkan sampai ke luar negeri," ujarnya mengakhiri. Saat ini, Osvaldo bakal kembali ke Persebaya untuk menyelesaikan dua pertandingan tersisa di Liga 1 2019.

Penulis: Nezatullah Wachid Dewantara, Faishal Raihan 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jadi Top Skor SEA Games 2019, Osvaldo Diincar Klub-klub Luar Negeri"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Halaman   1 2 Tampilkan Semua
Editor: S.S. Kurniawan
Terbaru