Jadwal dan Sinopsis 3 Film Original Netflix yang Siap Tayang Pekan Ini Di Tanah Air

Senin, 17 Oktober 2022 | 11:57 WIB   Reporter: Tri Sulistiowati
Jadwal dan Sinopsis 3 Film Original Netflix yang Siap Tayang Pekan Ini Di Tanah Air

ILUSTRASI. Film original Netflix 20th Century Girl siap tayang di tanah air pekan ini.


FILM - JAKARTA. Netflix siap rilis 3 film original Netflix sepanjang pekan ini (17-23 Oktober 2022), berikut ulasannya.  

Netflix and Chill, memang mengasikkan dilakukan saat akhir pekan. Namun, Anda juga bisa nonton film-film Netflix saat hari kerja. 

Baca Juga: Daftar Drakor Terpopuler di Awal Oktober 2022, Little Women Masih Menguasai

Untuk Anda yang belum familiar dengan Netflix, aplikasi nonton film online ini memutar film-film original Netflix baru saban pekannya. 

Ada banyak genre film original Netflix baru yang tayang setiap pekannya mulai film drama romantis, komedi, dokumenter, action, sampai thriller. 

Menariknya, film original Netflix tersebut tayang secara global. Artinya, film tersebut juga tayang di Netflix Indonesia. 

Mengutip dari situs resmi Netflix ada tiga film original Netflix yang bakal tayang sepanjang pekan ini (17-23 Oktober 2022) 

Berikut jadwal dan ulasan 3 film original Netflix yang siap tayang sepanjang pekan ini: 

1. The School For Good band Evil 

Film original Netflix ini dijadwalkan tayang di tanah air pada 19 Oktober 2022. 

Film bergenre drama fantasi ini diadaptasi dari cerita serial dengan judul yang sama karya Soman Chainani. 

Film original Netflix ini berkisah tentang kisah sahabat karib Sophie dan Agatha.

Sophie merupakan penjahit berambut emas yang baik hati. Sedangkan Agatha merupakan penyihir. 

Tidak mungkin tapi nyata, Sophie dan Agatha berteman baik. Menariknya keduanya bersekolah di sekolah yang sangat berbeda dengan latar belakangnya. 

Sophie bersekolah di School for Evil sedangkan Agatha sekolah di School for Good. Tempat mereka bersekolah sangat bertolak belakang dengan keahliannya serta sifat keduanya. 

Hal ini memang sengaja dilakukan untuk melindungi keseimbangan kebaikan dan kejahatan. 

Film fantasi ini dibintangi oleh Sophia Anne Caruso, Sofia Wylie, Laurence Fishburne, dan Michelle Yeoh. 

2. Descendant 

Film original Netflix ini bisa Anda tonton mulai 21 Oktober 2022. 

Film dokumenter ini menyajikan kisah kapal terakhir yang tiba di Amerika Serikat dan secara ilegal membawa orang Afrika yang diperbudak. 

Setelah satu abad penuh kerahasiaan dan spekulasi, penemuan kapal pada tahun 2019 mengalihkan perhatian ke komunitas keturunan Africantown dan menyajikan potret bergerak dari komunitas yang secara aktif bergulat dan berjuang untuk melestarikan warisan mereka sambil memeriksa keadilan hari ini. 

3. 20th Century Girl 

Film original Netflix ini dijadwalkan tayang di tanah air pada 21 Oktober 2022. 

Film Korea Selatan bergenre drama romantis ini mengisahkan tentang Bo ra yang menerima kaset video. 

Paket kaset tersebut membawa Bo ra ke dalam kenangan tahun 1999, saat dirinya berusia 17 tahun. 

Saat itu, Bo ra berperan sebagai cupid untuk sahabatnya Yeon doo yang sedang menjalani pengobatan di luar negeri. 

Film ini dibintangi oleh Kim You jung, Noh Yoon seo, Park Jung woo, Byeon Woo seok. 

Baca Juga: 20 Quotes Film Marvel Beserta Artinya yang Bisa Menginspirasi Anda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati

Terbaru