FUTSAL - JAKARTA. Jadwal final Piala AFF Futsal 2024 antara Timnas Indonesia vs Vietnam, momentum Skuad Garuda raih gelar keduanya di kompetisi ini.
Timnas Futsal Indonesia berhasil melenggang ke partai final Piala AFF Futsal 2024 setelah mengalahkan tuan rumah, Thailand pada babak semifinal.
Berlangsung di Terminall Hall, Nakhon Ratchasima, Thailand, Timnas Indonesia menang telak dengan skor 5-1 atas Thailand, Jumat (8/11/2024) malam WIB.
Pada babak pertama, Timnas Futsal Indonesia tampil bertahan.
Namun, pertahanan Indonesia yang kokoh membuat Thailand tak mampu mencetak gol.
Baca Juga: Welcome Final! Indonesia Singkirkan Thailand 5-1 di AFC Asean Futsal Championship
Sebaliknya, Timnas Futsal Indonesia berhasil membuka keunggulan melalui aksi serangan balik yang dikomandoi oleh Rio Pangestu.
Rio Pangestu yang tak egois memberikan umpan manja ke Evan Soumilena untuk mencetak gol (8').
Pada babak kedua, permainan Timnas Futsal Indonesia mulai mencair.
Alhasil, Skuad Garuda berhasil mencetak empat gol melalui brace dari Brian Ick (22', 27'), Rio Pangestu (33') dan Firman Adriansyah pada menit akhir (38').
Atas hasil ini, Timnas Futsal Indonesia melaju ke babak final Piala AFF Futsal 2024 dengan menantang Vietnam.
View this post on Instagram
Vietnam sendiri terlebih dahulu lolos dengan menang susah payah atas Australia lewat babak extra time 5-4.
Dijadwalkan duel Timnas Futsal Indonesia vs Vietnam akan dihelat di Terminall Hall, Nakhon Ratchasima, Thailand pada Minggu (10/11/2024) pukul 18.00 WIB.
Timnas Futsal Indonesia berpeluang mengulang catatan manis pada tahun 2010 silam, di mana Garuda berhasil untuk pertama kalinya meraih juara Piala AFF Futsal.
Kala itu, Timnas Futsal Indonesia berhasil menang telak dengan skor 5-0 atas Malaysia di partai final yang digelar di Vietnam (11/4/2010). Sejak itu prestasi terbaik Timnas Futsal Indonesia di Piala AFF Futsal hanya menjadi runner-up pada tahun 2019 dan 2022.
Menilik rapor pertemuan terakhir Timnas Futsal Indonesia dengan Vietnam di Piala AFF Futsal 2019, kedua tim sama kuat.
Baca Juga: Naturalisasi Kevin Diks Kelar, Lini Pertahanan Timnas Indonesia Semakin Kokoh
Kala itu, Indonesia ditahan imbang 0-0 oleh Vietnam pada babak fase grup (22/10/2019).
Patut dinanti mampukah Timnas Futsal Indonesia membungkam Vietnam demi mengulang catatan manis 2010 silam.
Jawabannya dapat dilihat di Terminall Hall, Nakhon Ratchasima, Thailand pada Minggu (10/11/2024).
Jadwal Final Piala AFF 2024
Minggu, 10 November 2024
18.00 WIB - Timnas Futsal Indonesia vs Vietnam (erminall Hall, Nakhon Ratchasima, Thailand)
Live di RCTI+
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Editor: Handoyo .TagBerita Terkait
Terbaru
Jumat, 27 Desember 2024 | 14:35 WIBUpdate Harga Vivo Y100 5G RAM 8/128GB dan 8/256GB, Desember 2024
Jumat, 27 Desember 2024 | 14:09 WIBDragon Ball Daima Episode 12, Kapan Rilis? Inilah Jadwal dan Tempat Nonton yang Resmi
Jumat, 27 Desember 2024 | 14:09 WIBJadwal Penting SNPMB Tahun 2025 dari Jalur SNBP Hingga UTBK-SNBT
Jumat, 27 Desember 2024 | 14:09 WIBSamsung A15 5G vs Samsung A16 5G: Simak Perbandingan Spesifikasi dan Harganya
Jumat, 27 Desember 2024 | 13:32 WIBDaftar Kode Redeem Capybara Go! Desember 2024, Link Redeem gift.capybarago.io
Jumat, 27 Desember 2024 | 12:57 WIBDiskon Akhir Tahun, Cek Daftar Harga HP Samsung Galaxy A Series Terbaru
Jumat, 27 Desember 2024 | 12:57 WIBKode Redeem Honkai: Star Rail Desember 2024 yang Aktif Hadiah Stellar Jade, Yuk Klaim
Jumat, 27 Desember 2024 | 12:33 WIBPromo Es Krim di JSM Tip Top, Alfamart Gantung dan Superindo Spesial Weekend Hari Ini
Jumat, 27 Desember 2024 | 11:55 WIBPromo Deterjen & Sabun Mandi Alfamart-Indomaret, Tip Top & Superindo Weekend Desember
Terpopuler
- Peringatan Serius The Fed: Harga Bitcoin Bisa Anjlok ke US$20.000 Karena Faktor Ini
- Warren Buffett Ungkap 2 Investasi Terbaik untuk Kalahkan Inflasi
- Rudal Baru Rusia Oreshnik: Tidak Dapat Dilacak, Dicegat, atau Dihancurkan
- Usai Libur Natal, Cek Prediksi IHSG dan Rekomendasi Saham untuk Jumat (27/12)
- Link Pengumuman PPPK 2024 Tahap I Kemensos, Kemenhub, & Kemenag, Cek Caranya
- Revisi Target Laba, Cermati Rekomendasi Saham AKR Corporindo (AKRA)
- FBI Minta Pengguna Gmail Ganti Alamat Email Mulai 2025, Simak Alasan & Caranya
- Tinggal 3 Hari Perdagangan, Begini Proyeksi IHSG hingga Akhir Tahun
Jangan Lewatkan
- Ini Nilai Kekayaan Bersih yang Mendefinisikan Kelas Atas, Menengah, dan Bawah
- Ketentuan Ganjil Genap Jakarta, Hari Ini Berlaku atau Tidak? (27 Desember 2024)
- Promo Minyak Goreng di JSM Alfamart Gantung, Superindo dan Indomaret Weekend Terbaru
- Daftar 97 Pinjol Resmi OJK Terbaru, Berlaku Per Desember 2024
- 4 Tanda Utama Seseorang Termasuk dalam Warga Kelas Bawah Tanpa Menyadarinya
- Squid Game Season 2: Sinopsis, Daftar Pemeran, Jumlah Episode dan Cara Nonton
- Cara Cek Penerima Bansos November-Desember 2024 dengan NIK KTP
- Promo JSM Superindo Weekend 27-29 Desember 2024, Beli Es Krim Diskon Sampai 50%
- Promo JSM Alfamart Gantung 27-29 Desember 2024, Sunlight & So Klin Lantai Lebih Hemat
- Pendaftaran Calon Tamtama TNI AL Dibuka Di Link Al.rekrutmen-tni.mil.id, Cek Gajinya