TURNAMEN PUBG MOBILE - Simak jadwal turnamen PUBG Mobile 2024 PMSL SEA Spring, rotasi map dan daftar tim yang berpartisipasi. Pertandinga PUBG Mobile 2024 PMSL SEA Spring ini akan digulirkan mulai 21 Februari 2024 mendatang dan akan berlangsung selama 3 pekan dan memasuki pekan ke-4 adalah babak Grand Final.
Perhelatan turnamen PUBG Mobile tingkat Asia Tenggara bertajuk PMSL SEA yang kepanjangannya adalah PUBG Mobile Super League Southeast Asia akan digulirkan dalam waktu dekat.
Turnamen PUBG Mobile resmi yang diselenggarakan oleh KRAFTON, Level Infinite dan VSPO ini akan mempertemukan tim-tim PUBG Mobile profesional yang terpilih di Asia Tenggara.
2024 PMSL SEA Spring akan diikuti oleh 20 tim yang merupakan bagian dari partnership serta tambahan dari pemenang PUBG Mobile National Championship 2023 (PMNC) di beberapa negara, termasuk Indonesia, Malaysia, Thailand dan Vietnam.
Seperti yang dikatakan sebelumnya, 2024 PMSL SEA Spring akan berlangsung selama 3 minggu, di mana 3 pekan pertama adalah babak liga, disusul Grand Final pada pekan ke-4.
2024 PMSL SEA Spring akan diselenggarakan di Malaysia sebagai tuan rumah untuk musim Spring ini.
Sambil nungguin turnamen 2024 PMSL SEA Spring bergulir, yuk simak beberapa info menarik yang wajib diketahui. Mulai dari jadwal pertandingan, urutan atau rotasi map dan daftar tim peserta.
Baca Juga: Anime Last Stand Codes Februari 2024, Cek Update Terbaru dan Cara Klaimnya
Jadwal 2024 PMSL SEA Spring
Pertandingan PUBG Mobile 2024 PMSL 2024 berlangsung mulai tanggal 21 Februari 2024 dengan detail jadwal sebagai berikut:
- Week 1: 21 - 25 Februari 2024
- Week 2: 28 Februari - 3 M aret 2024
- Week 3: 6 - 10 Maret 2024
- Grand Final: 15 - 17 Maret 2024
Sedangkan urutan atau rotasi map pada 2024 PMSL SEA Spring adalah sebagai berikut.
Urutan atau Rotasi Map 2024 PMSL SEA Spring:
- Match 1: Sanhok - 16:10 WIB
- Match 2: Erangel - 16:50 WIB
- Match 3: Erangel - 17:35 WIB
- Match 4: Erangel - 18:35 WIB
- Match 5: Miramar - 19:20 WIB
- Match 6: Miramar - 20:00 WIB
Turnamen PUBG Mobile 2024 PMSL SEA Spring diikuti oleh tim partnership dan pemenang PMNC 2023 di negara-negara Asia Tenggara, termasuk Indonesia, Malaysia, Thailand dan Vietnam.
Simak daftar tim PUBG Mobile 2024 PMSL SEA Spring sebagai berikut.
Baca Juga: Kode Redeem Ragnarok Origin Februari 2024 Update Terbaru Akhir Pekan
Daftar Tim PUBG Mobile 2024 PMSL SEA Spring:
- Alter Ego Ares (Indonesia)
- Bigetron RA (Indonesia)
- BOOM Esports (Indonesia)
- RRQ Ryu (Indonesia)
- VOIN Esports (Indonesia)
- Morph GPX (Indonesia)
- Talon Esports (Indonesia)
- Pigmy Team (Indonesia)
- Geek Fam (Malaysia)
- SEM9 (Malaysia)
- Yoodo Alliance (Malaysia)
- Yoodo O-TWO (Malaysia)
- Todak (Malaysia)
- CRIT VIP (Malaysia)
- PEA Baruz (Malaysia)
- FaZe Clan (Thailand)
- The Infinity (Thailand)
- Vampire Esports (Thailand)
- Xerxia (Thailand)
- Team NKT (Thailand)
- D'Xavier (Vietnam)
- Team Flash (Vietnam)
- ROY Esports (Vietnam)
- Team X (Vietnam)
Baca Juga: Inilah 3 Rekomendasi Game Online Terbaru 2024 Pada Bulan ini, Sudah Cobain Semua?
Nantikan keseruan turnamen PUBG Mobile 2024 PMSL SEA Spring yang akan berlangsung mulai 21 Februari 2024 mendatang. Prize pool atau total hadiah yang diperoleh dari 2024 PMSL SEA Spring adalah $200.000 dolar AS atau sekitar Rp 3 milyar.
Apakah satu di antara 8 tim PUBG Mobile perwakilan Indonesia dapat memperoleh posisi teratas di ajang 2024 PMSL SEA Spring ini? Jangan lupa tonton dan dukung mereka di turnamen PUBG Mobile 2024 SEA Spring yang bakalan seru ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News