Jigokuraku Season 2: Link Nonton, Jadwal Rilis Episode Terbaru, dan Sinopsis

Senin, 12 Januari 2026 | 11:45 WIB
Jigokuraku Season 2: Link Nonton, Jadwal Rilis Episode Terbaru, dan Sinopsis
ILUSTRASI. Jigokuraku Season 2: Link Nonton, Jadwal Rilis Episode Terbaru, dan Sinopsis

Reporter: Arif Budianto | Editor: Arif Budianto

KONTAN.CO.ID - Anime Jigokuraku Season 2 sub Indo bisa nonton di mana? Berikut pembahasan tentang sinopsis, jadwal rilis episode terbaru, dan link streaming nonton anime tersebut yang resmi dan legal.

Masih ingat dengan judul anime Jigokuraku atau Hell’s Paradise? Anime yang pertama kali tayang pada tahun 2023 akhirnya mendapatkan musim ke-2 pada awal tahun 2026 ini.

Jigokuraku Season 2 resmi tayang pada 11 Januari 2026 dan bisa ditonton melalui platform streaming resmi, seperti Crunchyroll dan Netflix.

Jigokuraku Season 2 masih ditangani oleh studio yang sama MAPPA.

Baca Juga: Rilis Terbaru! Daftar Kode Redeem The Forge (Januari 2026), Klaim Reroll Gratis

Jigokuraku adalah anime yang diadaptasi dari manga dengan judul yang sama buatan Yuji Kaku. Anime bergenre aksi, petualangan, dan supernatural ini menceritakan karakter utama yang bernama Gabimaru.

Berlatar sekitar tahun kesebelas Zaman Tokugawa, Gabimaru yang merupakan ninja ditugaskan untuk mendapatkan ramuan keabadian dari pulau misterius.

Ia menjalankan tugas tersebut sebagai tebusan atas hukuman yang ia dapatkan semasa menjadi ninja pembunuh yang paling ditakuti.

Selama di penjara, ia mendapatkan tawaran untuk menemukan ramuan di pulau misterius. Tidak ada pilihan lain yang bisa ia ambil karena nyawa istrinya terancam.

Melansir laman Beebom, Season ke-2 ini akan melanjutkan arc Lord Tensen.

Sebagai antagonis utama yang kuat, para algojo dan penjahat yang mendapatkan tugas di pulau misterius itu harus bekerja sama untuk menjatuhkan Lord Tensen yang semuanya ada tujuh.

Tertarik untuk lanjut nonton Jigokuraku Season 2? Berikut link streaming resmi yang mendukung sub Indo (subtitle Indonesia), jadwal rilis episode terbaru dan sinopsis.

Baca Juga: Dead Account Anime: Sinopsis, Jadwal Rilis Episode Terbaru, dan Daftar Link Streaming

Link Streaming Jigokuraku Season 2 Sub Indo:

  • Netflix: https://www.netflix.com/id/title/81574246
  • Crunchyroll: https://www.crunchyroll.com/id/series/GJ0H7Q5ZJ/hells-paradise

Untuk mengakses dua link streaming tersebut, pengguna harus berlangganan terlebih dahulu. Netflix dan Crunchryoll merupakan platform streaming premium yang bisa diakses dengan cara berlangganan.

Episode terbaru Jigokuraku Season 2 akan ditambahkan setiap hari Minggu.

Baca Juga: Jujutsu Kaisen S3: Ini Total Episode dan Jadwal Rilis Lengkap!

Sinopsis Jigokuraku

 

Hells Paradise: Jigokuraku episode 13

Berlatar sekitar tahun kesebelas Zaman Tokugawa, hidup seorang ninja paling ditakuti bernama Gabimaru.

Meskipun dikenal sebagai ninja yang paling ditakuti, ia berhasil ditangkap. Saat berada di penjara menunggu keputusannya, Gabimaru mendapatkan tawaran dari sang algojo apabila dirinya masih ingin melihat istrinya lagi.

Syaratnya adalah dia bisa mendapatkan ramuan keabadian dari pulau misterius, maka mereka akan membebaskannya.

Tonton: Harga Emas Antam Berkilau Hari Ini (12 Januari 2026)

Selanjutnya: Harga Minyak Goreng di Indomaret 8-14 Januari 2026, Ada Sania Rp 38.000-an

Menarik Dibaca: Promo Paket Gokana Hebat Mulai Rp 99 Ribu, Makan Bertiga Jadi Lebih Hemat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Close [X]