Gadget Baru - JAKARTA. Tersiar kabar gembira bagi penggemar AirPod. Apple dikabarkan segera merilis AirPod generasi kedua tahun ini.
Dikutip dari Fortune, Steve McFly, pengelola akun Twiiter @OnLeaks menuliskan bahwa Apple akan merilis AirPods 2 dengan warna baru pada musim gugur ini (12/2).
AirPod generasi kedua akan dilengkapi kemampuan pengisian daya yang lebih cepat dari generasi sebelumnya. Steve mengaku mendapatkan informasi dari sumber yang dapat dipercaya.
Airpod merupakan produk aksesoris Apple pengganti haedphone dengan colokan jack 3,5 mm. Gadget ini memungkinkan penggunanya memutar musik secara otomatis saat Airpod dipasang dan musik berhenti saat Airpod dilepaskan dari telinga.
Airpod juga bisa digunakan untuk memutar musik saat pengisian daya. Fungsi lainnya, headphone tanpa kabel ini dapat mengangkat telpon tanpa harus menyentuh layar ponsel.
Sebelumnya, perusahaan teknologi asal Amerika Serikat ini telah merilis AirPod generasi pertama pada bulan Desember 2016 lalu.
Dikutip dari situs Iphonehellas.gr Airpod generasi kedua ini bakal dilengkapi dengan asisten digital Siri yang bisa membuat pengguna tidak perlu menyentuh handphone untuk pengoperasiannya.
Generasi kedua ini juga akan dilengkapi chip yang dirancang untuk koneksi bluetooth.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News