Kalah di Laga Perdana, Timnas U23 Siap Rebut Juara di Final Piala AFF 2023 vs Vietnam

Jumat, 25 Agustus 2023 | 02:08 WIB   Reporter: kompas.com
Kalah di Laga Perdana, Timnas U23 Siap Rebut Juara di Final Piala AFF 2023 vs Vietnam

ILUSTRASI. Timnas U23 Indonesia melaju ke final Piala AFF U23 2023 setelah mengalahkan tuan rumah Thailand. Pertandingan timnas U23 Indonesia vs Thailand di Stadion Rayong, Kamis (24/8/2023) malam WIB, berakhir dengan skor 3-1. Foto: Dok. PSSI


PIALA AFF - JAKARTA. Ketua Umum PSSI Erick Thohir memuji penampilan Tim Indonesia U-23 yang ia sebut cukup heroik dengan mengalahkan tuan rumah Thailand 3-1 di semifinal Piala AFF U-23, Kamis (24/09). "Alhamdulillah. Pemain tampil baik, rakyat berdoa, dan Allah pun beri jalan," ujar Erick dalam pernyataan tertulis di unggah PSSI.

Erick memuji semua pemain dan seluruh ofisial yang telah mempersiapkan laga dengan sangat baik di semifinal Piala AFF U-23. "Hari ini kembali para pemain tampil habis-habisan dengan kualitas teknis dan mental yang baik. Terbukti Thailand yang selama ini sulit kita taklukkan, dua kali beruntun kita kalahkan," ujar Erick.

Namun Erick mengingatkan agar tidak jemawa. Sebab masih ada satu laga final melawan Vietnam yang tak mudah. "Masih ada 90 menit plus perpanjangan jika imbang. Jadi kita akan terus berjuang hingga akhir," kata Erick.

Kemenangan Indonesia atas Thailand sangat spesial. Ini mengingat timnas Indonesia yang mengawali kejuaraan AFF U-23 dengan sejumlah kendala. Dimulai kendala memanggil pemain yang mana banyak punggawa utama timnas tak diizinkan klubnya. Masalah semakin pelik ketika Indonesia di putaran grup mesti kalah dari Malaysia.

Timnas U23 Indonesia

Meski hanya lolos dengan predikat runner up terbaik, timnas Indonesia nyatanya tampil lepas menghadapi skuat Thailand yang tampil dengan materi terbaik. Ini ditambah kenyataan Thailand bermain di hadapan pendukungnya.

Di final, timnas sudah ditunggu Vietnam yang mengalahkan Malaysia pada babak semifinal. Laga final Piala AFF U-23 2023 yang mempertemukan Indonesia kontra Vietnam akan berlangsung Sabtu (26/8).

Timnas U23 Indonesia melaju ke final Piala AFF U23 2023 setelah mengalahkan tuan rumah Thailand.  Pertandingan timnas U23 Indonesia vs Thailand di Stadion Rayong, Kamis (24/8/2023) malam WIB, berakhir dengan skor 3-1.  

Tiga gol kemenangan Indonesia dicetak Jeam Kelly Sroyer (10'), Muhammad Ferrari (23'), dan gol bunuh diri Natcha Promsomboon (45+1'). Sementara itu, gol Thailand tercatat atas nama Chukid Wanpraphao pada menit ke-27. 

Hasil pertandingan ini membuat Indonesia akan bertemu Vietnam pada partai final.  

Baca Juga: Piala AFF U23 2023: Timnas Indonesia Kalah 1-2 dari Malaysia di Laga Perdana

Jalannya pertandingan 

Timnas U23 Indonesia membuka keunggulan pada menit ke-10 melalui tendangan Jeam Kelly Sroyer yang memanfaatkan umpan Arkhan Fikri.  

Mendapat bola di luar kotak penalti, Jeam Sroyer mencari ruang tembak dan melepaskan tendangan kaki kanan yang gagal diantisipasi kiper Thailand, Siriwat Ingkaew.  

Garuda Muda menggandakan keunggulan pada menit ke-23 yang diawali lemparan ke dalam Robi Darwis.  

Lemparan jauh Robi disambut sundulan Muhammad Ferrari ke pojok kiri gawang yang tak mampu dihalau Siriawat Ingkaew.  

Empat menit setelahnya, Thailand memperkecil jarak menjadi 1-2 usai mengandalkan sepak pojok yang dieksekusi Thainson Paibulkijcharoen.

Chukid Wanpraphao yang lepas dari kawalan Rifky Dwi Septiawan menyundul bola yang gagal diantisipasi kiper Indonesia, Ernando Ari.  

Percobaan Ramadhan Sananta pada menit ke-34 nyaris menghasilkan gol ketiga untuk Merah Putih. Namun, tembakan Sananta masih melambung tipis di atas mistar.  

Sananta kembali mengancam lini pertahanan Thailand menjelang menit ke-40. Ia melepaskan tembakan kaki kiri yang mengarah ke pojok kiri gawang. Namun, kiper Thailand berhasil menepis bola.  

Indonesia menambah gol pada injury time babak pertama berkat gol bunuh diri pemain Thailand, Natcha Promosomboon, yang salah mengantisipasi tendangan Haykal Alhafiz.  

Babak pertama timnas U23 Indonesia vs Thailand pun tuntas dengan skor 3-1.  

Sananta lagi-lagi menjadi masalah bagi Thailand. Pemain Persis Solo itu menciptakan dua peluang beruntun.  Pertama pada menit ke-51, tendangannya setelah menerima servis Arkhan Fikri masih bisa ditepis Siriawat Ingkaew.  

Baca Juga: Cedera Saat Pertandingan Piala AFF 2023, Pemain Timnas Dijamin BPJS Ketenagakerjaan

Ia lagi-lagi mengancam gawang Gajah Perang, julukan Thailand, lewat sundulannya yang sayangnya masih membentur tiang.  Thailand balas mengancam lewat tembakan Yotsakon Burapha dari tepi kotak penalti yang dengan mudah masuk ke pelukan Ernando Ari. 

Ernando Ari melakukan penyelamatan gemilang pada menit ke-65 untuk menggagalkan peluang emas Chukid Wanpraphao.  

Chukid yang berada di dekat gawang menyundul bola usai menerima umpan dari Natcha Promosomboon, tetapi sundulannya ditepis Ernando Ari.  

Kiper asal Persebaya Surabaya itu kembali mengagalkan kesempatan Chukid yang lepas dari jebakan offside dan berlari sendirian menuju kotak penalti.  

Namun, kesempatan bagi Chukid lagi-lagi gagal berbuah gol usai kembali diblok Ernando.  Papan skor tak berubah hingga wasit membunyikan peluit panjang tanda berakhirnya laga.  

Timnas U23 Indonesia akhrnya berhasil mengalahkan Thailand dan lolos ke final Piala AFF U23 2023.  

INDONESIA VS THAILAND 3-1 (Jeam Kelly Sroyer 10', Muhammad Ferrari 23', Natcha Promsomboon 45+1'/Chukid Wanpraphao 27') 

Susunan pemain Timnas U23 Indonesia vs Thailand  

Indonesia (4-1-4-1): 21-Ernando Ari; 6-Robi Darwis, 16-Muhammad Ferrari, 19-Alfeandra Dewangga; 15-Haykal Alhafiz; 23-Rifky Dwi Septiawan (10-Muhammad Ragil 90+2'); 3-Frengky Missa (13-Kadek Arel 79'), 7-Beckham Putra (5-Mohammad Kanu 79'), 8-Arkhan Fikri, 11-Jeam Kelly Soyer (12-Abdul Rahman 79'); 9-Ramadhan Sananta.  

Pelatih: Shin Tae-yong.   

Thailand (4-3-3): 23-Siriwat Ingkaew; 6-Kittichai Yaidee (21-Chatuphum Kaewklang 59'), 16-Kritsada Nontharat, 5-Songchai Thongcham, 3-Thainson Paibulkijcharoen, 18-Natcha Promosomboon, 22-Kasidit Kalasin (13-Chiraphong Raksongkham 74'), 15-Warinthon Jamnongwant (14-Thakdanai Jaihan 43'); 7-Phanthamit Praphanth (9-Pattara Soimalai 59'), 17-Chukid Wanpraphao, 11-Nethithorn Kaewcharoen (8-Yotsakon Burapha 43').  

Pelatih: Ithsara Sritharo. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Thailand 3-1, Garuda Muda ke Final Lawan Vietnam", Klik untuk baca: https://bola.kompas.com/read/2023/08/24/21580998/hasil-timnas-u23-indonesia-vs-thailand-3-1-garuda-muda-ke-final-lawan-vietnam.

Penulis : Farahdilla Puspa
Editor : Eris Eka Jaya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Syamsul Azhar
Terbaru