CLOSE [X]

Keamanan finansial dan jaminan kesehatan atas semangat kewirausahaan pekerja mandiri

Jumat, 28 Mei 2021 | 12:14 WIB   Reporter: Noverius Laoli
Keamanan finansial dan jaminan kesehatan atas semangat kewirausahaan pekerja mandiri

ILUSTRASI. Keamanan finansial dan jaminan kesehatan atas semangat kewirausahaan pekerja mandiri


Kemitraan dua arah

Di garis depan selama pandemi dan menghadapi ketidakpastian. Pekerja mandiri di Indonesia tetap berkomitmen pada pekerjaan mereka dan telah menunjukkan ketangguhan, ketekunan, dan optimisme.

Melalui kemitraan dengan platform digital, mereka mampu membangun kehidupan yang lebih baik untuk diri mereka sendiri dan keluarganya, sekaligus memastikan bahwa masyarakat tetap memperoleh akses kepada barang- barang dan layanan penting.

Mereka juga dapat memanfaatkan berbagai keuntungan yang disediakan oleh platform seperti Grab, salah satunya adalah perlindungan kesehatan. Hal ini terbukti penting bagi beberapa mitra untuk dapat melanjutkan pekerjaannya.

Misalnya, Asepudin, Ketua Komunitas BCB 86/Sahabat Grab Club yang bergabung dengan Grab tiga tahun lalu, suatu hari mengalami serangan jantung saat mengemudi.

Baca Juga: Resmi merger dengan Gojek, begini nasib OVO di Tokopedia

Untungnya, komunitas BCB 86 segera memberikan bantuan untuk mengirim Asepudin ke RS Siloam Karawaci yang seluruh biaya kesehatannya yang bernilai puluhan juta ditanggung oleh Mandiri InHealth. Bersama-sama, dukungan dari mitra pengemudi lainnya dan inisiatif perawatan kesehatan Grab memastikan keselamatan Asepudin.

Kisah lain datang dari Dudy Supardy, Sahabat Grab Club Jakarta Selatan 8. Ia memanfaatkan jaminan kesehatan yang tersedia karena ia melihatnya sebagai cara untuk menambah lapisan keamanan dalam menjalankan pekerjaannya sehari-hari.

Kerja keras dan ketangguhan dari para mitra pengemudi Grab ini menunjukkan bagaimana gig economy yang bersifat dinamis dapat mengubah kehidupan seseorang. Dengan menjadi pengusaha mikro dan mencapai keamanan finansial, mereka telah berperan penting dalam menjaga perekonomian tetap berjalan selama pandemi, yang sangat disyukuri oleh keluarga dan komunitas mereka.

Mitra yang berdedikasi ini juga memastikan bahwa platform digital seperti Grab terus memberikan layanan yang luar biasa dan meningkatkan loyalitas pelanggan, yang pada akhirnya akan terus memberikan lebih banyak kesempatan kerja kepada para mitra. Seluruh ekosistem mendapat manfaat dari siklus kerja ini, dan platform teknologi seperti Grab memastikan para pekerja lepas dilindungi dan dihargai saat melakukan pekerjaannya.

Keempat mitra pengemudi ini telah menjadi contoh inspiratif untuk peningkatan mata pencaharian dan solidaritas dalam komunitas pengemudi. Berkat sifat kerja gig work yang fleksibel dan independen serta dukungan platform teknologi inklusif, mereka dapat mempertahankan kehidupan sehari-hari dan berdampak positif terhadap kemandirian finansial jangka panjang.

Selanjutnya: Akan tambah investasi di Gojek, Telkomsel sepertinya ingin manfaatkan momentum

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli
Survei KG Media
Terbaru