Kebijakan karantina diprotes pemain, nasib Liga Italia masih tanda tanya

Jumat, 15 Mei 2020 | 06:39 WIB Sumber: Reuters
Kebijakan karantina diprotes pemain, nasib Liga Italia masih tanda tanya

ILUSTRASI. Serie A Italia diharapkan kembali mulai pada 13 Juni mendatang


"Dengan aturan-aturan ini kami tidak akan bisa pergi ke tempat pelatihan," katanya. "Itulah sebabnya kami meminta mereka untuk mengubah atau kami tidak akan memiliki alternatif."

AIC mengatakan kebijakan pemerintah tampaknya tidak cocok untuk menjamin musim 2019/2020 berakhir dengan baik. 

"Ada risiko nyata bahwa ini akan kembali berhenti setelah kami kembali ke lapangan, sehingga membuat semua usaha frustrasi," kata perwakilan AIC.

Serie A mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa mereka telah mengadakan pertemuan antara klub dan dokter pada hari Kamis "dengan tujuan menemukan solusi yang sesuai dan praktis dalam penerapan instruksi yang diterima (dari pemerintah), dengan referensi khusus untuk karantina kelompok".

Baca Juga: Bakal gelar latihan perdana, Sampdoria dan Fiorentina malah umumkan 10 kasus Covid-19

Dikatakan pihaknya berharap untuk melakukan diskusi dengan pemerintah "untuk sampai pada protokol yang dapat kami bagikan".

Sebelumnya, Kepala Komite Olimpiade Italia (CONI), Giovanni Malago, mengatakan kepada Rai bahwa ia percaya ada "peluang sekitar 99%" bahwa Serie A akan dimulai pada 13 Juni.

Serie A masih memiliki 12 putaran pertandingan untuk dimainkan. Juventus memimpin klasemen dengan selisih satu poin dari Lazio sementara Lecce, SPAL dan Brescia menempati zona degradasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari

Terbaru