Khusus Agustus, potongan harga mobil Karimun Wagon bisa lebih dari Rp 20 juta

Jumat, 21 Agustus 2020 | 08:15 WIB   Reporter: Adi Wikanto
Khusus Agustus, potongan harga mobil Karimun Wagon bisa lebih dari Rp 20 juta

ILUSTRASI. Khusus Agustus, potongan harga mobil Karimun Wagon bisa lebih dari Rp 20 juta


HARGA MOBIL - Jakarta. Harga mobil Karimun Wagon menjelang akhir Agustus 2020 ini semakin murah. Ada diskon potongan harga mobil senilai puluhan juta untuk pembelian Suzuki Karimun Wagon. 

Suzuki Karimun Wagon adalah mobil di segmen city car yang sudah hadir sejak tahun 2013. Mobil ini merupakan bagian dari generasi penerus Suzuki Karimun yang keluar pertama kali tahun 1999.

Di kelas city car, harga mobil Karimun Wagon cukup bersahabat. Harga mobil Karimun Wagon mulai Rp 120,5 juta on the road Jakarta hingga Rp 151 juta. 

Baca juga: Terlaris pada Juli, harga mobil bekas Fortuner cukup murah mulai Rp 110 juta 

Untuk Agustus ini, harga mobil Karimum Wagon tambah murah lagi. Sejumlah diler memberikan potongan harga mobil untuk pembelian Suzuki Karimun Wagon baru.

 

Dikutip dari Gridoto.com, potongan harga mobil Karimun Wagon mulai dari Rp 15 juta untuk kendaraan produksi tahun 2020. "Suzuki Karimun Wagon R bulan ini diskonnya bisa mencapai Rp 15 jutaan," ujar seorang pramuniaga di diler mobil Jakarta, Kamis (20/8/2020).

Besaran potongan harga mobil tersebut bisa lebih besar lagi jika pembelinya serius. "Rata-rata tiap varian sih segitu diskonnya, tapi kalau serius mau beli diskonnya bisa lebih tinggi lagi," katanya.

Selain itu, potongan harga mobil Suzuki Karimun Wagon R model lawas dengan NIK 2019 juga lebih besar. "Kalau mau Wagon R yang model lawas NIK 2019 diskonnya bisa sampai Rp 20 jutaan lebih, apalagi yang transmisi manual," sebut pramuniaga tersebut.

Sebelum Anda membeli mobil Karimun Wagon, cermati kelebihan dan kekurangannya dahulu. Berikut kelebihan mobil Suzuki Karimun Wagon: 

  • Kabin luas
  • Suara halus 
  • Suspensi empuk
  • Jaringan aftersales yang memadai
  • Interior bagus
  • Irit BBM

Kekurangan mobil Suzuki Karimun Wagon: 

  • Body kurang lebar
  • Headrest belakang kurang tinggi
  • Kualitas peredaman kabin kurang
  • Bentuk kurang proporsional
  • Pengaturan AC kurang lengkap dibandingkan Estilo

Baca juga: Katalog promo Tupperware Agustus 2020 peralatan minum 

Dalam kondisi normal, harga mobil Suzuki Karimun Wagon R GA (tipe terendah) saat ini dibanderol Rp 120,5 juta OTR Jakarta. Sedangkan harga mobil Suzuki Karimun Wagon R GS AGS (tipe tertinggi) dibanderol Rp 151 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto

Terbaru