LELANG ONLINE - Jakarta. Kesuksesan mobil Avanza buatan pabrikan mobil Toyota tidak ada yang meragukan. Disebut sebagai mobil sejuta umat, mobil Avanza memang paling laris di pasar. Kini Anda bisa mendapatkan mobil Avanza dengan harga lebih murah dibandingkan biasanya.
Ada lelang mobil Avanza di Bandung sebanyak dua unit. Lelang mobil berlangsung secara online di situs atau aplikasi Lelang.go.id, sehingga peserta lelang mobil bisa ikut darimana saja.
Lelang mobil Avanza ini merupakan aset Pemerintah Kota Bandung. Lelang mobil Avanza ini terbuka untuk semua orang.
Lelang mobil Avanza ini adalah mobil Avanza tipe E tahun 2007. Harga penawaran minimal satu mobil Avanza Rp 65 juta.
Baca juga: Sempat ada polemik sebelum keluar nama Avanza
Di pasar mobil bekas Jakarta, harga mobil Avanza tipe E tahun 2007 masih di atas Rp 70 juta. Sedangkan di Bandung, harga mobil bekas mobil Avanza tipe E tahun 2007 masih di atas Rp 75 juta.
Jika Anda berminat ikut lelang mobil Avanza ini, Anda harus menyetor uang jaminan Rp 13 juta per mobil ke rekening KPKNL di Bank BNI. Batas akhir penyerahan uang jaminan pada 18 Juni 2020.
Penyelenggaraan lelang berlangsung secara closed bidding. Artinya, lelang berlangsung secara tertutup, sehingga hanya panitia lelang yang tahu penawaran masing-masing peserta lelang mobil Avanza ini. Peserta lelang diberi kesempatan mengajukan penawaran paling lambat 19 Juni 2020 pukul 09.00 WIB.
Baca juga: Apakah radang tenggorokan juga pertanda serangan virus corona? ini penjelasannya
Jangan lupa pula, dalam lelang ini ada kewajiban yang harus dipenuhi pemenang lelang, yakni wajib melunasi pokok lelang ditambah bea lelang 2% paling lambat 5 hari kerja setelah pelaksanaan lelang.
Apabila tidak dilunasi, pemenang lelang akan dinyatakan wanprestasi dan uang jaminan akan disetorkan seluruhnya ke Kas Negara.
Jika Anda berminat, simak dulu foto-foto mobil Avanza yang dilelang di halaman selanjutnya