Link Twibbon & Ucapan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Untuk Sambut Ramadan

Jumat, 01 April 2022 | 11:22 WIB Sumber: Kemenag,Kompas.com
Link Twibbon & Ucapan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Untuk Sambut Ramadan

ILUSTRASI. Link Twibbon & Ucapan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Untuk Sambut Ramadan


Link Twibbon menyambut bulan puasa Ramadan 2022

Mengutip Kompas.com, berikut 10 link twibbon untuk menyemarakkan kehadiran bulan suci Ramadhan tahun 2022:

Kapan mulai puasa ramadhan?

Mengutip website Kementerian Agama, Sidang Isbat (penetapan) Awal Ramadan 1443 Hijriah akan dilaksanakan secara hybrid, pada Jumat, 1 April 2022 atau bertepatan dengan 29 Syakban 1443 Hijriah.

Secara luring sidang isbat penetapan awal bulan puasa / Ramadan akan digelar di Auditorium HM. Rasjidi Kemenag, Jalan MH. Thamrin, Jakarta. Jumlah peserta sidang isbat yang hadir dibatasi sesuai ketentuan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.  Sementara, sebagian peserta lainnya, akan berpartisipasi melalui telekonferensi melalui jaringan internet.

Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah (Urais Binsyar) Kemenag, Adib menyatakan sidang isbat penetapan awal bulan puasa / Ramadhan digelar sesuai Fatwa MUI Nomor 2 Tahun 2004 tentang Penetapan Awal Ramadan, Syawal, dan Zulhijah. Sidang isbat penetapan awal bulan puasa / Ramadan selalu digelar pada tanggal 29 bulan sebelumnya pada kalender hijriah.

Sidang isbat penetapan awal bulan puasa / Ramadan akan melibatkan Tim Unifikasi Kalender Hijriah Kementerian Agama, duta besar negara sahabat, dan perwakilan ormas Islam. Sidang ini juga akan melibatkan perwakilan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), dan undangan lainnya. "Kami juga mengundang pimpinan MUI dan Komisi VIII DPR RI untuk hadir dalam sidang," katanya.

Baca Juga: Besok Sidang Isbat, Ini Link Jadwal Download Puasa Ramadan 2022 dari Muhammadiyah

Adib menerangkan, sidang isbat akan dibagi menjadi tiga tahap. Pertama, pemaparan posisi hilal awal Ramadan 1443 H berdasarkan hasil hisab (perhitungan astronomi). Pemaparan dilakukan Tim Unifikasi Kalender Hijriah Kemenag mulai pukul 17.00 WIB. "Sesi ini terbuka dan akan disiarkan melalui live streaming,” ujar Adib.

Kedua, pelaksanaan Sidang Isbat Penetapan Awal Ramadan 1443 Hijriah. Sesi ini digelar secara tertutup setelah Salat Magrib. Selain data hisab (informasi), sidang isbat juga akan merujuk pada hasil rukyatul hilal (konfirmasi) yang dilakukan Tim Kemenag pada 78 lokasi di seluruh Indonesia.

"Tahap ketiga, telekonferensi pers hasil sidang isbat akan disiarkan secara langsung oleh TVRI dan media sosial Kemenag," tambahnya.

1 Ramadan 1443 H pada Sabtu 2 April 2022

Ormas Keagamaan Muhammadiyah telah menetapkan 1 Ramadan 1443 H pada hari Sabtu 2 April 2022. Berikut link Twibbon dan contoh kata-kata mutiara ucapan selamat menunaikan ibadah puasa untuk dikirim ke orang lain atau menjadi status media sosial.

Dilansir dari Kompas.com, Muhammadiyah telah menetapkan jadwal awal puasa Ramadan 1443 Hijriah jatuh pada Sabtu, 2 April 2022. Penetapan jadwal puasa itu dilakukan lewat Maklumat Nomor 01/MLM/I.0/E/2022 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal, dan Zulhijah 1443 Hijriah.

Adapun dalam maklumat tersebut, juga ditetapkan mengenai 1 Syawal 1443 H yang ditetapkan pada Senin, 2 Mei 2022. Penetapan awal Ramadan dan Syawal 1443 Hijriah tersebut berdasarkan hasil hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani oleh Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah.

Jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H/2022 M

Selain penetapan awal puasa, Muhammadiyah juga telah menerbitkan jadwal imsakiyah pada 8 Maret 2022 yang disusun oleh Wakil Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Dr Oman Fathurohman. Metode hisab untuk menentukan jadwal imsakiyah yang dipakai Muhammadiyah tersebut memperhitungkan posisi lintang dan bujur daerah.

Selain itu, yang membedakan dengan lembaga lain adalah digunakannya perhitungan tinggi daerah yang dihisab. Awal waktu Subuh dan imsak dalam jadwal puasa Ramadhan tersebut dihitung memakai kriteria awal waktu Subuh hasil Munas Tarjih Muhammadiyah ke-31, 2020. Yakni awal waktu Subuh ditentukan karena ketingggian Matahari ada pada posisi -18 derajat.

Baca Juga: Sidang Isbat 1 April, Ini Contoh Kata-Kata Ucapan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Link jadwal imsakiyah Ramadan 1443 hijriah atau tahun 2022

Berikut link untuk download jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022

  1. Aceh – Banda Aceh, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  2. Sumatera Utara – Medan, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  3. Sumatra Barat – Padang, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  4. Riau – Pekanbaru, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  5. Kepulauan Riau – Tanjungpinang, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  6. Jambi, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  7. Bengkulu, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  8. Sumatra Selatan – Palembang, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  9. Kepulauan Bangka Belitung – Pangkalpinang, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  10. Lampung – Bandar Lampung, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  11. Banten – Serang, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  12. Jawa Barat – Bandung, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  13. DKI Jakarta, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  14. Jawa Tengah – Semarang, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  15. DIY – Yogyakarta, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  16. Jawa Timur – Surabaya, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  17. Bali – Denpasar, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  18. Nusa Tenggara Barat (NTB) – Mataram, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  19. Nusa Tenggara Timur (NTT) – Kupang, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  20. Kalimantan Barat – Pontianak, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  21. Kalimantan Tengah – Palangka Raya, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  22. Kalimantan Selatan – Banjarmasin, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  23. Kalimantan Timur – Samarinda, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  24. Kalimantan Utara – Tanjung Selor, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  25. Sulawesi Utara – Manado, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  26. Sulawesi Tengah – Palu, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  27. Sulawesi Selatan – Makassar, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  28. Sulawesi Tenggara – Kendari, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  29. Gorontalo, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  30. Sulawesi Barat – Mamuju jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  31. Maluku – Ambon, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  32. Maluku Utara – Ternate, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  33. Papua Barat – Manokwari jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  34. Papua – Mimika, jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini
  35. Papua – Jayapura jadwal imsakiyah Ramadan 1443 H atau tahun 2022 bisa download di link ini

Itulah contoh kata-kata mutiara untuk ucapan selamat menunaikan ibadah puasa dan link twibbon Ramadan tahun 2022. Selamat menyambut bulan suci Ramadan tahun 2022.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto
Terbaru