Lukisan kepala beruang karya maestro Leonardo da Vinci ini tembus Rp 238 miliar

Sabtu, 08 Mei 2021 | 18:35 WIB   Reporter: Lamgiat Siringoringo
Lukisan kepala beruang karya maestro Leonardo da Vinci ini tembus Rp 238 miliar


INVESTASI - NEW YORK. Lukisan sang maestro Leonardo da Vinci bakalan segera menembus rekor harga lelang. Lukisan gambar kepala beruang (head of bear) ini diprediksi bisa menembus harga Rp 238 miliar (US$ 16,7 juta) di  Balai Lelang Christie's atau Christie's Auction.   

Gambar seperti sketas kepala beruang ini berukuran 7 cm di atas kertas krem merah muda.

Balai lelang mengatakan itu adalah satu dari dari delapan gambar milik Leonardo yang masih berada di tangan pribadi di luar Koleksi Kerajaan Inggris dan Koleksi Devonshire di Chatsworth.

Baca Juga: Memecah rekor sepatu Jordan, sepatu Nike Air Yeezy termahal di dunia Rp 26 miliar

“Itu bisa mengalahkan penjualan tahun 2001 untuk "Horse and Rider" Da Vinci seharga lebih dari 8 juta pound,” dalam penyataan resmi Christie's seperti dikutip Reuters, Sabtu (8/5).

"Saya memiliki banyak alasan untuk percaya kami akan mencapai rekor baru pada bulan Juli untuk 'Kepala Beruang', salah satu gambar terakhir Leonardo yang diharapkan masuk ke pasar," ujar Stijn Alsteens, Kepala Departemen Internasional, Old Masters Group, Christie Paris, mengatakan dalam sebuah pernyataan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Lamgiat Siringoringo

Terbaru