Mahasiswa, ada beasiswa komplet dari Tanoto Foundation untuk 9 PTN di Indonesia

Selasa, 09 Maret 2021 | 07:03 WIB   Reporter: Barratut Taqiyyah Rafie
Mahasiswa, ada beasiswa komplet dari Tanoto Foundation untuk 9 PTN di Indonesia

ILUSTRASI. Tanoto Foundation akan memberikan beasiswa komplet untuk mahasiswa S1 di sembilan mitra perguruan tinggi negeri di Indonesia.


Pengukuhan Tanoto Scholar sendiri dilakukan secara daring dan dihadiri oleh 3 menteri, yakni Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, Rektor Institut Pertanian Bogor Arif Satria, dan Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Universitas Andalas Insannul Kamil.

Sementara itu, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan mahasiswa yang telah terpilih sebagai penerima beasiswa TELADAN harus mampu menunjukkan komitmennya dalam belajar di perguruan tinggi.

“Ini merupakan sebuah kepercayaan untuk Tanoto Scholars, juga sebuah tanggung jawab, tidak hanya menyelesaikan kuliah dengan baik, tetapi juga berkontribusi terhadap bangsa dan negara. Saya ingin berbagi tiga hal, yaitu pentingnya pantang menyerah, termasuk dalam menghadapi krisis; pentingnya menangkap peluang di tengah tantangan; dan pentingnya menjaga solidaritas dan persatuan,” kata Retno Marsudi.

Baca Juga: Perhatian, KJP Plus 2021 untuk SD-SMA sudah dibuka, simak informasinya

Sejak 2006, Tanoto Foundation telah konsisten memberikan beasiswa untuk mahasiswa Strata-1 berprestasi dari sembilan perguruan tinggi mitra. Hingga saat ini, program ini telah ada memberikan manfaat kepada lebih dari 7.820 Tanoto Scholars.

Untuk info lengkap mengenai Program Pemimpin Masa Depan Tanoto Foundation, kunjungi tautan ini.

 

Selanjutnya: Bebas biaya kuliah, ini syarat dan cara mendaftar Universitas Pertahanan 2021

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Terbaru