Membedah Buku Sukses Lewat Kongsi, Sebuah Rute Perjalanan Sukses Bisnis Kerjasama

Selasa, 27 Juni 2023 | 21:42 WIB   Reporter: Noverius Laoli
Membedah Buku Sukses Lewat Kongsi, Sebuah Rute Perjalanan Sukses Bisnis Kerjasama

ILUSTRASI. Membedah Buku Sukses Lewat Kongsi, Sebuah Rute Perjalanan Sukses Bisnis Kerjasama


BUKU -  JAKARTA. Founder Long Distance Creator, Selly Fatmawati dan Lisa Indriati, merilis buku berjudul Sukses Lewat Kongsi. Buku tersebut berisi sebuah catatan perjalanan Selly dan Lisa yang sukses lewat bisnis “kongsi” dan kiat-kiat menjalaninya.

Buku Sukses Lewat Kongsi yang dirilis pada 9 Juni 2023 ini lahir sebagai bentuk rekam jejak perjalanan bisnis Selly dan Lisa sejak awal pertemuan keduanya, dan berisi berbagi tips dalam menjalani bisnis kerjasama. 

Cerita singkatnya dimulai dari hubungan Selly dan Lisa yang berawal dari rekan kerja di kantor yang sama pada 2015 silam. 

Baca Juga: 5 buku rekomendasi Bill Gates tahun ini

Momen dimulai saat kantor tersebut mau melaksanakan acara grand opening sehingga membuat mereka berinteraksi cukup sering karena mengatur persiapan acara. Mulai dari sana keduanya menjadi akrab dan kecocokan antara satu sama lain pun muncul. Hingga saat 2017 bisnis “kongsi” pertama mereka dimulai.

Dalam buku ini menjelaskan bahwa “kongsi” menjadi bagian terpenting bagi Selly dan Lisa dalam menjalankan bisnis. Karena dalam bisnis yang pelaksananya lebih dari satu orang, harus menggunakan prinsip “kongsi” yang jelas.

“Satu bisnis dengan dua kepala ibarat anak kembar yang tidak ingin melulu disamakan. Perbedaan pendapat, pandangan serta paradigma akan selalu terjadi selama bisnis kongsi berjalan. Namun, hal-hal perbedaan seperti itulah yang patut dijadikan masukan”, ujar Selly dan Lisa dalam keterangannya, Selasa (27/6).

Prinsip “kongsi” yang jelas digambarkan secara lebih lengkap dalam buku ini. Selain prinsip-prinsip dalam menjalankan bisnis “kongsi”, dalam buku ini juga menjelaskan tentang “8 jam ketiga” yang sangat berpengaruh dalam memaksimalkan kemajuan bisnis.

Baca Juga: Pekan Kewirausahaan Nasional akan digelar rutin

“Dengan menyadarinya, kamu akan menghormati dan menghargai kekuatan yang dapat terjadi karena 8 jam ketiga tersebut,” ujar Selly dan Lisa.

Buku ini dikemas dengan jelas yang akan membantu para perintis bisnis yang ingin memulai bisnis dengan kerjasama, salah satunya apa saja hal-hal fundamental yang harus disiapkan sebelum memulai bisnis kerjasama.

Selly dan Lisa berharap buku ini dapat menjadi inspirasi dan pedoman bisnis kerjasama untuk mencapai kesuksesan dalam berbisnis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli
Terbaru